Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah akan ubah struktur gaji PNS untuk tingkatkan kesejahteraan

Pemerintah akan ubah struktur gaji PNS untuk tingkatkan kesejahteraan PNS. www.pdk.or.id

Merdeka.com - Pemerintah berencana mengubah struktur gaji Pegawai Negeri Sipil (PNS) salah satunya postur gaji pokok. Hingga saat ini, rencana tersebut masih dalam tahap pembahasan. Dengan struktur baru ini diharapkan akan dapat meningkatkan kesejahteraan PNS.

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, mengakui hal tersebut masih dibahas bersama Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB), Asman Abnur. Nantinya hal tersebut akan disampaikan saat sidang kabinet.

"Saya belum bisa membicarakan mengenai hal itu, tapi pemikiran bersama Menteri PAN-RB nanti akan disampaikan di sidang kabinet," ujar Menteri Sri Mulyani saat ditemui di Gedung Djakarta Theater, Jakarta, Rabu (10/1).

Menteri Sri Mulyani mengatakan, tidak hanya gaji pokok yang nantinya akan diubah, namun juga penghasilan yang diperoleh oleh aparatur sipil negara (ASN) ketika telah pensiun. Namun demikian, hal tersebut nantinya akan disesuaikan dengan kemampuan negara.

"Bukan hanya struktur gaji tapi termasuk keseluruhan sampai dengan pensiun kita harapkan akan bisa diubah atau direformasi sehingga bisa menimbulkan suatu kondisi bagi ASN bekerja secara baik, profesional, namun sesuai dengan kemampuan negara," tandasnya.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP