Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah targetkan Jembatan Surabaya di Lombok rampung akhir tahun

Pemerintah targetkan Jembatan Surabaya di Lombok rampung akhir tahun Proyek Jembatan Surabaya di Lombok. ©2018 Merdeka.com/Anggun P. Situmorang

Merdeka.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah membangun Jembatan Surabaya yang menghubungkan Lombok Timur menuju Lombok Tengah. Jembatan sepanjang 40 meter ini ditargetkan rampung pada 17 Desember 2018.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, pembangunan jembatan tersebut menghabiskan dana sebesar Rp 31 miliar. Kini, pengerjaannya telah mencapai 78 persen.

"Anggarannya Rp 31 miliar, sekarang 78 persen akan selesai akhir Desember ini. Yang lama kan karena dia menikung, ini kita luruskan dengan lebar," ujar Basuki saat meninjau pengerjaan Jembatan Surabaya di Lombok, Rabu (17/10).

Basuki mengatakan, dengan dibangunnya jembatan tersebut maka akses masyarakat akan lebih mudah dan efisien. Dia menjamin, dengan adanya jembatan ini lalu lintas akan semakin lancar.

Sementara itu, Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional IX Mataram Budiamin mengatakan, pengerjaan jembatan ini dilakukan sejak Maret 2018. Panjang jembatan sebesar 40 meter dengan lebar mencapai 14 meter.

"Panjangnya, 40 meter dan lebar 14 meter. Tujuannya, kalau kita lihat tadi dengan jalan yang ada itu, sekarang kan terlalu banyak tikungan. Jadi lebih mengarah kepada safety nya. Karena ini sudah dalam kota. Jadi sekarang dibuat menjadi 4 lajur tadinya 2 lajur sempit. Jadi untuk meningkatkan kapasitas lalulintas," jelasnya.

Lebih lanjut, Budiamin mengatakan, pembangunan jembatan ini banyak menggunakan tenaga kerja dalam kota. Sementara, untuk kebutuhan tertentu mengandalkan teknisi spesialisasi khusus dari luar daerah.

"Pekerjanya membutuhkan teknis yang khusus itu masih tenaga luar yang butuh keahlian khusus. Tapi untuk yang biasa menggunakan lokal semua," tandasnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP