Per Agustus 2019, 19 Proyek Strategis Nasional Rp87 T Selesai Dibangun

Merdeka.com - Kementerian Koordinator Perekonomian melaporkan, sejak Januari hingga Agustus 2019, ada sebanyak 19 Proyek Strategis Nasional (PSN) yang sudah selesai dibangun dengan nilai investasi sebesar Rp87,7 triliun. Proyek-proyek tersebut terdiri dari 3 Bandara, 5 Jalan, 4 Kawasan, 2 Smelter, 3 Bendungan, dan 2 Teknologi.
"Secara kumulatif, sejak tahun 2016 hingga Agustus 2019, ada 81 Proyek Strategis Nasional (PSN) yang sudah rampung dengan nilai investasi mencapai Rp390 triliun," kata Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution, dalam keterangannya, Jakarta, Senin (9/9).
Deputi Bidang Koordinasi Percepatan Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah Kemenko Perekonomian, Wahyu Utomo juga melaporkan status kemajuan 223 Proyek + 3 Program PSN sejak diberlakukannya Peraturan Presiden Nomor 56 Tahun 2018 hingga Agustus 2019.
Rinciannya sebanyak 51 proyek sudah selesai dengan nilai Rp295 triliun, 27 proyek, 1 program ketenagalistrikan, dan 1 program pemerataan ekonomi dalam tahap konstruksi dan mulai beroperasi sebesar Rp1.348 triliun, dan 23 proyek dalam tahap konstruksi dan akan beroperasi di 2019 mencapai Rp154 triliun.
Selain itu, sebanyak 78 proyek dalam tahap konstruksi dan akan beroperasi setelah 2019 dengan nilai Rp1.351 triliun, 5 proyek dalam tahap transaksi sebesar Rp413 triliun, dan 39 proyek dan 1 program industri pesawat dalam tahap penyiapan mencapai Rp621 triliun.
Sementara mengenai status kemajuan Program Ketenagalistrikan 35.000 MW dari Desember 2016 sampai dengan Juli 2019, sebesar 3.768 MW sudah beroperasi dengan nilai investasi Rp101.7 triliun, 21.992,1 MW dalam tahap konstruksi, 7.515,1 MW sudah selesai Power Purchase Agreement (PPA) namun belum financial close, 1.453 MW dalam tahap pengadaan, dan 734 MW dalam tahap perencanaan.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya