Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Per Desember 2018, Total Aset Bank Mandiri Capai Rp 1.202 Triliun

Per Desember 2018, Total Aset Bank Mandiri Capai Rp 1.202 Triliun Bank Mandiri. ©2012 Merdeka.com/yan muhardiansyah

Merdeka.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk saat ini memiliki total aset lebih dari Rp 1.202 Triliun sepanjang tahun 2018. Pada akhir 2018 lalu total aset tercatat sebanyak Rp 1.202,3 Triliun, naik 6,9 persen dibanding periode yang sama pada tahun sebelumnya yang sebesar Rp 1.124,7 Triliun.

Direktur Keuangan Bank Mandiri, Panji Irawan mengatakan salah satu penopang pertumbuhan aset tersebut adalah Dana Pihak Ketiga (DPK) yang mengalami perbaikan di tahun 2018.

"Hingga akhir tahun lalu, DPK yang berhasil dihimpun secara tahunan tumbuh 3,1 persen, mencapai Rp 840,9 Triliun. Meskipun pertumbuhan tersebut cukup rendah, namun dari sisi sustainabilitas mengalami perbaikan, hal ini terlihat dari tingkat average balance DPK (bank only) yang tumbuh 7,2 persen YoY, hal ini sejalan dengan strategi perseroan yang mendorong pertumbuhan DPK agar lebih sustain," kata Panji dalam acara paparan publik laporan keuangan, di Gedung Plaza Mandiri, Jakarta, Senin (28/1).

Dalam kesempatan serupa, Direktur Retail Banking Bank Mandiri, Donsuwan Simatupang mengatakan kondisi tersebut ditunjang oleh kinerja positif dari anak-anak perusahaan yang total asetnya tumbuh 11,7 persen dibanding tahun sebelumnya.

"Tidak lepas dari kinerja anak perusahaan yang menunjukkan pertumbuhan signifikan. Perusahaan anak terus tumbuh dan semakin profitable. Total aset perusahaan anak mencapai Rp 177,9 Triliun didorong pertumbuhan DPK dan pembiayaan perusahaan anak di bidang perbankan," kata Donsuwan.

Selain itu pemasukan atau income perusahaan anak juga mengalami pertumbuhan sebesar 8,7 persen dibanding tahun sebelumnya menjadi Rp 23,7 Triliun.

"Net Profit naik 12,6 persen YoY dengan total Rp 2,5 Triliun yang didominasi oleh pertumbuhan perusahaan anak di bidang asuransi, perbankan dan multifinance," tutupnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP