Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PLN Gandeng Profesor dari 7 Perguruan Tinggi Selidiki Penyebab Listrik Padam 9 Jam

PLN Gandeng Profesor dari 7 Perguruan Tinggi Selidiki Penyebab Listrik Padam 9 Jam PLN. Istimewa ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) membentuk tim investigasi independen untuk menyelidiki padamnya listrik selama 9 jam yang terjadi pada Minggu (4/8). Tim investigasi tersebut terdiri dari para pakar dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia.

Direktur Pengadaan Strategis I PLN Djoko Abumanan mengatakan, pihaknya melibatkan 7 perguruan tinggi dalam penyelidikan ini. Penyelidikan akan berlangsung secara terbuka.

"Kita ada Tim independennya dan kita mengundang gabungan Perguruan Tinggi dan pemeriksaan yang mana terbuka yang mana menggandeng profesor di PTN yakni Profesornya kalau tidak salah Nanang. Tim independen ini dengan 7 PTN di Indonesia, Jawa dan Bali kita serahkan investigasi karena sangat kompleks sekali," ujarnya di Kantor Ombudsman, Jakarta, Kamis (8/8).

Dalam kesempatan itu, Djoko belum dapat memaparkan penyebab utama listrik padam termasuk pohon sengon yang ramai diperbincangkan oleh publik.

Djoko juga membantah mengenai PLTU Suralaya yang menjadi penyebab padamnya listrik secara massal. Menurutnya, PLTU Suralaya juga justru terkena imbas dari padamnya listrik.

"Meluruskan Suralaya PLTU yang berbahan batu bara dan uap ini dia terkena dampak sehingga padam listrik PLN bukan penyebab Suralaya," jelasnya.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP