Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Revisi Batas Atas Diyakini Bisa Turunkan Harga Tiket Pesawat

Revisi Batas Atas Diyakini Bisa Turunkan Harga Tiket Pesawat Citilink. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Sekretaris Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Susiwijono Moegiarso memastikan penurunan tarif batas atas (TBA) akan langsung berdampak pada penurunan harga tiket pesawat. Sebab TBA maupun TBB (tarif batas bawah) harus dipatuhi oleh maskapai penerbangan.

Dia menjelaskan harga tiket mahal yang terjadi selama ini, karena pihak maskapai menerapkan harga tiket mendekati TBA. Langkah tersebut tidak menyalahi aturan, karena masih berada pada rentang harga yang ditetapkan Pemerintah.

"Tiket itu di Permen dan Kepmen sesuai UU kan dipatok ada TBA dan TBB, kayak yang jurusan Surabaya misalnya TBA satu koma sekian, sekarang ini posisinya range Garuda itu dipatokceiling-nya, artinya secara legal sah saja karena masih dalam range," kata dia, saat ditemui, di Kemenko Perekonomian, Jakarta, Jumat (10/5).

Dia mencontohkan, misalnya harga tiket pesawat Jakarta-Surabaya berada pada rentang harga Rp 600.000 hingga Rp 1,5 juta. Maka ketika maskapai menetapkan harga Rp 1,49 juta, pihak maskapai tidak melanggar peraturan.

"Kalau TBA diubah dari 1,5 juta menjadi 1,2 juta mau tidak mau diubah, ya pasti turun. Artinya TBA itu nurunin ceiling-nya, jadi tidak akan melebihi itu. Logikanya kalau dia mendekati ceiling pasti akan turun semua," jelasnya.

Diketahui Pemerintah akan kembali membahas harga tiket pesawat pada Senin (13/5). Pertemuan yang juga menghadirkan Garuda Indonesia tersebut, diharapkan dapat memutuskan besaran penurunan TBA.

Susi mengatakan jika pada Senin nanti TBA dipastikan turun, maka harus segera diikuti oleh penurunan harga tiket pesawat."Ya mestinya harus langsung berdampak, TBA diturunin mau tidak mau ceiling-nya turun," tandasnya.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP