RUPS BRI Resmi Angkat Sunarso Menjadi Dirut Baru

Merdeka.com - PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) hari ini menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Rapat tersebut memutuskan adanya pengangkatan Direktur Utama (Dirut) yaitu Sunarso.
Sunarso sebelumnya menjabat sebagai wakil direktur utama. Dia naik ke posisi dirut menggantikan Suprajarto yang digeser menjadi Dirut BTN.
Sementara itu, posisi wadirut yang ditinggalkan Sunarso kini diisi oleh Catur Budi Harto. "Direktur utama Sunarso, wakil direktur utama Catur Budi Harto," kata Sunarso dalam acara konpers usai RUPLSB, di Gedung BRI 1, Jakarta, Senin (2/9).
Selain itu, perombakan juga terjadi pada jajaran direksi. Ada 4 orang direksi BRI yang posisinya diganti oleh orang lain. Ada beberapa orang yang dicopot dan diganti.
"RUPSLB juga memutuskan perubahan anggota dewan komisaris dan direksi," ujarnya.
Dengan demikian struktur direksi dan dewan komisaris BRI saat ini adalah sebagai berikut:
1. Direktur Utama: Sunarso
2. Wakil Direktur Utama: Catur Budi Harto
3. Direktur Ritel dan Menengah: Priyastomo
4. Direktur Bisnis Mikro (berubah dari Direktur Mikro dan Kecil): Supari
5.Direktur Konsumer : Handayani
6. Direktur Jaringan dan Layanan: Ahmad Solichin Lutfiyanto
7. Direktur Keuangan : Haru Koesmahargyo
8. Direktur Digital, TI & operasi (berubah dari 9. Direktur Teknologi Informasi dan Operasi): Indra Utoyo
9. Direktur Hubungan Kelembagaan & BUMN (berubah dari Direktur Hubungan Kelembagaan): Agus Noorsanto
10. Direktur Human Capital: Herdi Rosadi Harman
11. Direktur Manajemen Risiko: Agus Sudiarto
12. Direktur Kepatuhan BRI: Azzizatun Azimah
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya