Sambut Natal dan Tahun Baru, Kemenhub perketat pengawasan maskapai

Merdeka.com - Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Suprasetyo melakukan ramp check Angkutan Udara di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Hal ini dilakukan dalam rangka memastikan kesiapan angkutan udara melayani penumpang saat libur Natal 2016 dan Tahun Baru Tahun 2017.
"Hari ini saya random aja. Yang sudah diperiksa inspektur, saya periksa lagi. Supaya lebih meyakinkan. Tak ada yang ditemukan (kesalahan tehnis dan non teknis), semua bagus," ujar Suprasetyo di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta, Rabu (21/12).
Suprasetyo mengatakan pihaknya telah melakukan ramp check sejak satu November dan akan dilakukan sampai selesai Natal dan Tahun baru. "Pemeriksaan sebenarnya dilakukan setiap hari terhadap semua pesawat. Namun ini kita tingkatkan untuk memaksimalkan pelayanan dan keselamatan penumpang," ujar Suprasetyo.
Suprasetyo mengatakan dalam pemeriksaan hari ini ditemukan salah satu pesawat Garuda Airbus 330 mengalami birdstrike di bagian baling-baling pesawat sebelah kiri. Namun, hal tersebut tidak membahayakan penerbangan.
"Birdstrike tadi ada tapi sudah diperiksa dan diperbaiki. Pesawat tersebut saat ini tidak dioperasikan. Sepertinya menabrak burung, ditemukan ada bekas darah," ujar Suprasetyo.
Suprasetyo hari ini melakukan ramp check terhadap 3 pesawat yaitu dua pesawat Garuda dan satu pesawat batik air. Disamping melakukan pemeriksaan pesawat, dilakukan juga pemeriksaan terhadap dokumen pesawat dan dokumen pilot serta kru.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya