Strategi Kemenhub kurangi kecelakaan pesawat di langit Indonesia

Merdeka.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) selaku regulator penerbangan perlu senantiasa memberikan edukasi masyarakat tentang pentingnya keselamatan bagi pengguna moda transportasi udara. Oleh karena itu, Kemenhub mengadakan kampanye keselamatan penerbangan dengan tema SELAMANYA (Selamat, Aman dan Nyaman).
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan Acara ini berkaitan dengan keselamatan, terutama dalam transportasi penerbangan. Mengingat, masih banyaknya kecelakaan pesawat yang terjadi di langit Indonesia, salah satunya di Papua.
Untuk itu, pihaknya telah menyiapkan langkah-langkah strategis untuk meningkatkan keselamatan penerbangan, khususnya di Papua.
"Ada dua yang kita lakukan, pertama konsolidasi apa yang terjadi di sana dari identifikasi kita ada beberapa hal yang kita lakukan, satu memperbaiki alat navigasi, karena banyak yang kurang," jelas Budi Karya di kantornya, Jakarta, Minggu (4/12).
Kemudian langkah kedua, yakni meningkatkan disiplin dari para awak. Menurutnya, kecelakaan pesawat yang terjadi lebih banyak dikarenakan human error. Di mana para awak melakukan manuver-manuver yang berbahaya yang mustinya secara regulasi tidak boleh dilakukan.
"Oleh karenanya, saya menugaskan Pak Dirjen melakukan sosialisasi, dan melakukan kegiatan yang intensif di sana dan lain lagi dana-dana tertentu akan kita gunakan untuk memperbaiki landasan udara di sana supaya lebih panjang lebih bagus, dan alat navigasi," jelasnya.
Selain itu, Kementerian Perhubungan akan membuat aturan khusus terkait keselamatan penerbangan. "Pasti itu kan aturan khusus, saya kirimkan Pak Muzzaffar Ismail (Direktur Kelayakan dan pengoperasian pesawat udara) secara intesif untuk melakukan sosialisasi," ujarnya.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya