Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tak Ada Diskusi, Suprajarto Tahu Pengangkatan Dirut BTN dari Media

Tak Ada Diskusi, Suprajarto Tahu Pengangkatan Dirut BTN dari Media Suprajarto. ©2019 Merdeka.com/Yayu Agustini Rahayu

Merdeka.com - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk hari ini mencopot Maryono dari posisinya sebagai direktur utama. Sebagai penggantinya, ditunjuk Suprajarto yang terhitung masih menjabat sebagai direktur utama PT Bank Rakyat Indonesia (BRI).

Suprajarto mengaku dirinya tidak pernah diberitahu sebelumnya bakal ditunjuk sebagai dirut BTN. Bahkan, dia mengetahui pengangkatan ini dari pemberitaan di media.

"Hasil RUPSLB BTN siang ini yang sudah rekan-rekan ketahui bersama, dan saya sendiri baru tahu setelah membaca berita dari media juga bahwa saya ditetapkan sebagai dirut BTN," kata dia di Jakarta, Kamis (29/8).

Dia menjelaskan, selama ini dia belum pernah diajak berdiskusi mengenai pergantian jabatan tersebut. "Di mana saya tidak pernah diajak bicara mengenai penetapan ini sebelumnya apalagi diajak musyawarah," imbuhnya.

Dengan alasan tersebut, dia menegaskan dirinya memilih untuk mengundurkan diri dari hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Luar Biasa (RUPLS) Bank BTN.

Sebelumnya, PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk hari ini menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Rapat tersebut memutuskan adanya penggantian Direktur Utama (Dirut) semula dijabat Maryono, kini digantikan Suprajarto. Suprajarto sendiri sebelumnya merupakan Dirut Bank BRI.

"Susunan pengurus bank sesuai hasil RUPSLB ini diharapkan dapat memperkuat kinerja perseroan dalam memenuhi target bisnis sekaligus menjawab tantangan masa depan. Kami optimis menjadikan soliditas pengurus bank sebagai modal dan semangat untuk menjadikan kinerja bisnis BTN menjadi lebih baik," kata Corporate Secretary Bank BTN, Achmad Chaerul menjelaskan usai pelaksanaan RUPSLB BTN di Jakarta, Kamis (29/8).

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP