Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tingkatkan keakuratan informasi geospasial, BIG gandeng BNSP dan KAN

Tingkatkan keakuratan informasi geospasial, BIG gandeng BNSP dan KAN Ilustrasi Bola Dunia. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock

Merdeka.com - Badan Informasi Geospasial (BIG), Badan Nasional Standarisasi Profesi (BNSP), dan Komite Akreditasi Nasional (KAN) menandatangani nota kesepahaman dalam rangka kerja sama untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas di bidang penyediaan informasi geospasial.

"Kita menginginkan perusahaan atau lembaga yang akan mengerjakan proyek yang kita tenderkan itu kompeten," ungkap Kepala BIG, Hasan Zainal di Jakarta, Selasa (17/10).

Dia berharap dengan kerja sama ini, ke depannya, lembaga yang kemudian bekerja dalam proyek penyediaan informasi Geospasial adalah benar-benar lembaga yang telah terakreditasi dan lebih akurat.

Kepala BNSP Sumarna F Abdurahman mengatakan nantinya setiap lembaga yang akan mengerjakan proyek BIG akan lebih dahulu dinilai dan mendapat akreditasi dari KAN. Setelah akreditasi dari KAN, maka BNSP tinggal memberikan lisensi dan selanjutnya lembaga tersebut dapat mulai mengerjakan proyek-proyek penyediaan informasi geospasial yang diperlukan BIG.

"Sebagai pengguna, BIG tentu ingin jaminan mutu dan kita kerja sama penjaminan mutu lembaganya, itu KAN dan penjamin mutu untuk sertifikasinya BNSP. Skemanya nanti dari BIG usulkan. Mereka (lembaga yang akan mengerjakan proyek penyediaan informasi geospasial) akan kita berikan lisensi setelah mereka diakreditasi oleh KAN," kata Sumarna.

Dia berharap pengembangan dan kinerja Lembaga yang menggarap sektor informasi geospasial dapat makin baik dan berkualitas.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP