Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Triwulan I-2019, Laba Bersih Setelah Pajak Bank Danamon Capai Rp 933 Miliar

Triwulan I-2019, Laba Bersih Setelah Pajak Bank Danamon Capai Rp 933 Miliar danamon. wordpress.com

Merdeka.com - PT Bank Danamon Indonesia Tbk berhasil membukukan laba bersih setelah pajak (NPAT) sebesar Rp 933 miliar sepanjang triwulan I-2019. Angka tersebut menurun 11 persen dibanding periode yang sama pada tahun lalu yaitu Rp 1,044 triliun.

"Bank Danamon membukukan laba bersih setelah pajak sebesar Rp 933 miliar," kata Chief Financial Officer dan Direktur Bank Danamon, Satinder Ahluwalia, di Menara Danamon, Jakarta, Selasa (23/4).

Dia mengungkapkan penurunan tersebut disebabkan turunnya pendapatan bunga bersih sebesar 2 persen dari Rp 3,59 triliun menjadi Rp 3,54 triliun. Kendati demikian, laba bersih tersebut naik 6 persen dibanding triwulan sebelumnya yang hanya sebesar Rp 884 Triliun.

Sementara itu, rasio kecukupan modal Bank Danamon (capital adequacy ratio atau CAR) tetap menjadi salah satu yang terbaik di antara bank-bank dikelompoknya. "CAR konsolidasian berada pada posisi 22,0 persen, sementara CAR bank only tercatat sebesar 22,8 persen," ujarnya.

Selanjutnya, struktur pendanaan Bank juga membaik seperti yang ditunjukkan oleh pertumbuhan Giro dan Tabungan (CASA). Dia mengungkapkan, CASA Bank Danamon naik 2 persen menjadi Rp 50,9 triliun.

"Sementara deposito naik 11 persen menjadi Rp 59,5 triliun. Dengan rasio intermediasi makroprudensial (RIM) pada posisi 96,4 persen, likuiditas bank terkelola dengan baik untuk mendukung pertumbuhan ke depan," tutupnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP