12 Potret Rumah Masa Kecil Raffi Ahmad di Bandung, Ada Mainan Berusia 30 Tahun & Nuansanya Disebut Bau Nenek-nenek
Raffi Ahmad menyempatkan waktu untuk berkunjung ke rumah masa kecilnya di Bandung. Rumahnya luas namun kini kosong tak dihuni keluarganya.
Di tengah kesibukannya yang sangat padat, Raffi Ahmad menyempatkan waktu untuk berkunjung ke rumah masa kecilnya di Bandung. Rumahnya luas namun kini kosong tak dihuni keluarganya. Meski begitu, kondisi rumahnya masih sangat baik lantaran dirawat dengan apik. Intip beberapa fotonya berikut ini.
12 Potret Rumah Masa Kecil Raffi Ahmad di Bandung, Ada Mainan Berusia 30 Tahun & Nuansanya Disebut Bau Nenek-nenek
Dalam video di saluran Rans Entertainment diperlihatkan bagaimana kegiatan Raffi saat berada di Bandung. Salah satunya ia menyambangi rumah masa kecilnya yang penuh kenangan.
- Potret Keluarga Raffi Ahmad Staycation ke Bandung, Sultan Andara Disebut Makin Nempel ke Nagita Usai Pulang Haji
- Potret Rumah Baru Raffi Ahmad yang Masih Dalam Tahap Renovasi, Disebut Tak Besar Padahal Sukses Bikin Melongo
- Potret Raffi Ahmad Kunjungi Rumah Mewah Darius Sinathrya, Melongo Pas Lihat Garasinya
- 10 Potret Rumah Mewah Kiky Saputri Bikin Raffi Ahmad Sampai Melongo, Disebut Rumah Keluarga Bangsawan
Area taman yang langsung menjadi sorotan. Kata suami Nagita Slavina itu tamannya amat bagus lantaran dirawat dengan baik. Tentunya ada orang yang dipercaya Raffi untuk merawat rumah tersebut.
Begitu masuk ke bagian dalam terlihat kondisi rumah yang mewah dengan gaya klasik. Semenjak semua keluarganya pindah ke Jakarta, rumah tersebut tak lagi dihuni oleh mereka.
"Guys gua ada di rumah. Cek rumah dulu nih. Tamannya bagus sekarang. Guys rumah ini kosong," ungkap artis berusia 37 tahun itu.
Masuk ke ruang keluarga dan dapur yang dibuat tanpa sekat, Raffi nyeletuk jika nuansa rumah tersebut sudah bau nenek-nenek. Entah apa yang membuat Raffi berkata seperti itu.
"Rumah ini sekarang jadi bau nenek-nenek ya. Maksudnya ya udah sepi gak ada siapa-siapa," ungkapnya.
Rupanya di rumah tersebut masih tersimpan mainan adik Raffi yakni Nisya. Mainan rumah-rumahan yang disebut Raffi usianya sudah mencapai 30 tahun.
"Ini tuh mainannya Nisya tahu. Mainannya Nisya waktu kecil. Jadi bayangin ini udah 30 tahun umurnya nih mainan," terang artis berjuluk 'Sultan Andara' itu.
Kunjungan Raffi kali ini ke rumah masa kecilnya bukan tanpa alasan. Rencananya, Raffi akan memboyong keluarganya untuk merayakan Idul Fitri di sana.
"Gua juga gak tahu nih apakah lebaran kita akan di sini atau tidak. Gua masih siap-siap aja kayaknya di sini aja lebaran," imbuh dia.
Melihat rumahnya yang bagus dan dilengkapi dengan perabotan, sebenarnya sayang bila tak ditempati. Namun, kesibukannya sebagai artis dan pebisnis membuat Raffi tak bisa terus menetap di Bandung.
Raffi hanya sesekali berkunjung ke sana untuk melihat kondisi rumahnya.