8 Hari Jalan Perawatan Intensif di Rumah Sakit, Begini Kabar Terbaru Abdee Slank
Kabar terbaru dari Abdee Slank usai menjalani perawatan intensif di rumah sakit.
Abdee Negara, saat ini masih mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit. Gitaris dari Slank ini harus mendapatkan perawatan akibat penyakit IgA Nephropathy yakni gangguan autoimun yang mempengaruhi ginjal karena akumulasi antibodi IgA.
Setelah menjalani perawatan selama 8 hari, kabar terbaru menyebutkan kondisi Abdee semakin membaik. Informasi tersebut disampaikan oleh kakaknya, Buddy Ace, kepada media melalui pesan WhatsApp pada hari Jumat (27/9) lalu.
- Pengakuan Kaka Slank Tak Pernah Jenguk Abdee Negara di Rumah Sakit, Ternyata Ini Alasannya
- Sebulan Dirawat di Rumah Sakit, Terungkap Kondisi Terbaru Abdee Slank dari Sang Kakak
- Abdee Slank Dilarikan ke Rumah Sakit, Ini yang Penyakit yang Dideritanya
- Sempat Masuk ICU, ini Kondisi Terbaru Abdee Slank Jalani Perawatan Intensif di Rumah Sakit
"Alhamdulillah, kondisinya semakin membaik," ungkap Buddy Ace dikutip Rabu (12/10).
Berat Badan Kembali Normal
Buddy juga mengungkapkan berat badan Abdee secara bertahap kembali ke kondisi normal setelah sebelumnya mengalami peningkatan yang cukup besar.
"Berat badannya tampak kembali ke level normal," kata Buddy.
Namun, hingga saat ini, belum ada kepastian mengenai waktu kepulangan Abdee dari rumah sakit. Tim medis masih terus melakukan observasi terhadap kondisi ginjalnya.
"Kami berharap proses pemulihan bisa lebih cepat agar dia bisa dirawat di rumah," tutup Buddy Ace.