Blak-Blakan Denny Sumargo Ungkap Alasan Berhenti Main Basket Saat Di Puncak Karier
Bagi para pecinta olaharaga basket, dipastikan sudah tidak asing lagi mendengar nama Denny Sumargo. Pemain basket yang populer pada tahun 2000-an ini merupakan salah satu pemain basket yang cukup dikenal di kalangan masyarakat. Selain jago bermain basket, parasnya yang tampan menjadi daya tarik Denny Sumargo.
Bagi para pecinta olaharaga basket, dipastikan sudah tidak asing lagi mendengar nama Denny Sumargo. Pemain basket yang populer pada tahun 2000-an ini merupakan salah satu pemain basket yang cukup dikenal di kalangan masyarakat. Selain jago bermain basket, parasnya yang tampan menjadi daya tarik Denny Sumargo.
Selama berkarier sebagai pemain basket, Denny telah bergabung dengan sejumlah klub papan atas tanah air. Sebut saja Aspac, Satria Muda hingga Garuda Bandung.
-
Kapan Denny Sumargo berseteru dengan karyawannya? Denny Sumargo pernah berseteru dengan karyawannya pada tahun 2021. Saat itu DA yang menipu Denny menggelapkan uang hingga Rp.700 juta.
-
Di mana Denny Sumargo dititipkan saat kecil? Tak banyak yang tahu, saat kecil rupanya Denny pernah dititipkan di panti asuhan oleh ibunya karena tidak punya biaya untuk menghidupi Denny kecil.
-
Kenapa Denny Sumargo berterima kasih kepada Tuhan? "Terima kasih Tuhan atas kesempatan ini, saya Denny Sumargo, menyerahkan anak dan istri saya ke dalam tangan-Mu," ungkap Denny Sumargo di Instagram pribadi. "Saya pernah ngomong sama Tuhan, kalau Tuhan berkehendak saya tidak punya keturunan, maka saya bersyukur saya diberikan wanita yang luar biasa," ucap Densu. Seperti yang diketahui, Oliv sempat mengalami keguguran sebanyak tiga kali."Tapi kalau Tuhan ingin memberikan saya keturunan, lihatlah istri saya, bukan untuk saya," ucap Denny Sumargo.
-
Siapa yang mengunjungi rumah Denny Sumargo? Atta Halilintar berkesempatan untuk berkunjung ke rumah Denny Sumargo.
-
Apa saja yang ada di ruang keluarga Denny Sumargo? Di sebelah ruang tamu, terdapat ruang keluarga tempat Densu dan sang istri sering menonton film atau televisi. Keistimewaan di sini adalah keberadaan sebuah aquarium kecil yang harganya hampir mencapai Rp100 juta.
Denny Sumargo pun membagikan cerita tersebut di kanal youtube Augie Fantinus. Pria 37 tahun ini pun blak-blakan soal perjalanan kariernya sebagai pemain basket profesional. Hingga akhirnya Denny memutuskan berhenti dari dunia basket yang telah membesarkan namanya.
"Loe retire kenapa? Kan loe berada di puncaknya juga, Loe MVP (Most Valuable Player) tahun 2002?" tanya Augie kepada Denny Sumargo.
"Tahun 2002, 2003, 2004 (MPV), ada beberapa kali lah pokoknya. Iya banyak berasumsi gue cedera kan, karena sekitar tahun 2007 ke atas gue sudah mulai cedera tapi gue mencoba comeback," jawab Denny Sumargo.
©2019 Merdeka.com
Denny pun kemudian mengungkapkan alasan hingga akhirnya dirinya memutuskan untuk pensiun dari basket dan memilih terjun ke dunia hiburan. Denny mengaku merasa jenuh.
"Gue retired umur 28, sebenarnya lebih ke jenuh sih. Dari umur 16 tahun sudah masuk tim pro, 17 (tahun) gue udah gabung ke timnas dan seterusnya kan. Dan gue ngerasa enggak ada lagi hal yang kemudian challenge me to achieve, karena puji Tuhan banget gue udah dikasih timnas, juara, MVP dan segala macem." ucap Denny.
Meskipun telah memutuskan untuk pensiun, Denny mengaku masih terlintas untuk kembali main basket. Namun ia merasa perjalanannya di basket sudah cukup panjang.
"Aku sebenarnya pengin comeback tapi perjalanan di sana tuh sudah cukup panjang. Jadi kupikir sudahlah ikhlaskan yang penting kita menatap ke depan," ungkap Denny Sumargo.
Baca juga:
Cerita Denny Sumargo Bertemu Ular Piton Besar di Kalimantan: Takut Bercampur Tegang
Denny Sumargo Tak Mungkin Pacari Chelsea Islan
Raih Piala IBOMA 2019, Denny Sumargo Terharu
Denny Sumargo Ungkap Hubungannya dengan Chelsea Islan
Denny Sumargo Mau Menikah, Begini Reaksi Dita Soedarjo