FOTO: Aksi Voice of Baceprot, Band Metal Berhijab Asal Garut Guncang Panggung Soundsfest Xperience 2024
Voice of Baceprot (VoB) menghentak dengan lagu-lagu hits mereka di panggung Soundsfest Xperience 2024.
Personel grup band metal Voice of Baceprot (VoB) berfoto bersama usai tampil pada Soundsfest Xperience 2024 di Mall Kuningan City, Jakarta, Sabtu (22/6/2024).
FOTO: Aksi Voice of Baceprot, Band Metal Berhijab Asal Garut Guncang Panggung Soundsfest Xperience 2024
Tampil memukau, Voice of Baceprot (VoB) menghentak dengan lagu-lagu hits mereka. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
-
Siapa saja musisi yang tampil di KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024? Mulai dari Nadin Amizah, Kunto Aji, Tulus, Juicy Luicy, UN1TY, V1RST, Christie, Guyon Waton, Feel Koplo, hingga Lomba Sihir.
-
Siapa saja musisi yang tampil di KLBB BRI Festival 2024? Festival ini menghadirkan sejumlah musisi terkenal Tanah Air, antara lain Nadin Amizah, Tulus, dan sejumlah artis lainnya yang akan menghibur penonton.
-
Siapa saja yang tampil di KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024? Sebab, di acara yang diadakan pada 23-24 Maret 2024 di Plaza Parkir Timur GBK tersebut, kamu bisa menyaksikan panggung hiburan yang dimeriahkan sederet bintang tamu top, seperti Nadin Amizah, Kunto Aji, Guyon Waton, UN1TY, V1RST, Christie, Tulus, Juicy Luicy, Feel Koplo dan Lomba Sihir.
Di hadapan penggemarnya, Voice of Baceprot (VoB) menyanyikan lagu-lagu andalan, seperti (not) Public Property, Rumah Tanah Tak Dijual, The Enemy of Earth is You, serta What's The Holy (Nobel) Today. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Voice of Baceprot (VoB) terdiri dari tiga gadis muda asal Garut, Jawa Barat. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Dalam bahasa Sunda, Voice of Baceprot memiliki arti "Suara Bising". (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Band ini mengombinasikan elemen-elemen metal yang akrab dengan lirik penuh semangat dan pemberontakan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Liriknya menggugah kesadaran akan isu-isu sosial dan menantang norma-norma yang diskriminatif (Liputan6.com/Angga Yuniar)
- FOTO: Festival Musik Pestapora 2024 Ajak Penonton Menikmati Berbagai Genre Musik, dari Cadas hingga Nostalgia
- FOTO: Antusiasme Para Pecinta Musik Rock Padati Nex Fest Indonesia 2024 di Ancol
- FOTO: Krisdayanti hingga JKT 48 Pecahkan Hari Kedua SoundFest 2024 di Summarecon Mall Bekasi
- FOTO: Aksi Band D'masiv Membius Penonton di Titik Kumpul Festival 2024
Lewat suara keras dan melodi yang kencang, Voice of Baceprot menyuarakan aspirasi tentang kebebasan berekspresi dan pemberdayaan perempuan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Kehadiran Voice of Baceprot menjadi sebuah fenomena dalam kancah musik metal di Indonesia. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Voice of Baceprot seakan mendobrak stereotipe tentang Islam dan perempuan berhijab. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Dalam kiprahnya, Voice of Baceprot telah melakukan dua kali tur Eropa yakni pada 2021 dan 2022, serta di Amerika Serikat pada 2023. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Voice of Baceprot terdiri dari Firda Marsya (gitar-vokal), Siti (drum), dan Widi (bas). (Liputan6.com/Angga Yuniar)