Ingat Umay Shahab Artis Cilik, Begini Kabarnya dan Kisah Hidupnya Sekarang
Di usianya yang masih sangat muda, Umay Shahab kini menjadi sutradara. Dia bahkan disebut sebagai salah satu sutradara box office termuda.
Di usianya yang masih sangat muda, Umay Shahab kini menjadi sutradara. Dia bahkan disebut sebagai salah satu sutradara box office termuda.
Ingat Umay Shahab Artis Cilik, Begini Kabarnya dan Kisah Hidupnya Sekarang
Nama Umay Shahab sudah tidak asing lagi di dunia hiburan Tanah Air. Umay Shahab dikenal sebagai salah satu artis cilik yang kariernya begitu bersinar. Di usianya yang masih 3,5 tahun, Umay Shahab sudah menjadi pemain sinetron.
- Dikabarkan Jadi Tukang Parkir, Simak Perjalanan Karier Artis Fahmi Bo
- Potret Artis Muda Jadi Relawan Lakukan Aksi Sosial, Ada Nadzira Shafa Hingga Bryan Domani
- Sepi Tawaran Kerjaan, Bedu Jual Koleksi Tas Mewah Istri Buat Bayar Cicilan
- Hindari Bosan Belajar di Kelas, Begini Momen Ratusan Siswa SD Madiun Nobar Film di Bioskop
Terbaru, Umay Shahab diundang di Podcast Warung Kopi (PWK). Umay Shahab yang lahir pada 16 Februari 2001 ini menceritakan soal kehidupannya sekarang. Umay Shahab melebarkan sayapnya menjadi seorang sutradara. Umay Shahab mendirikan rumah produksi 'Sinemaku Pictures' bersama sahabatnya yaitu Prilly Latuconsina.
"Alhamdulillah sekarang gua bikin Sinemaku, bikin film sendiri juga, keluarga dari zona nyaman gue dan alhamdulillah berhasil juga. Kenapa jadi sutradara, karena audience kita juga engga bisa dibohongin orientasinya juga masih berdasarkan looknya gitu. Dan sebenarnya dimana pun sih bukan cuma di Indonesia aja sampe luar negeri pun selalu aktor yang terkenal seperti Brad Pitt. Dan saya sadar saya tidak segitunya jadi saya harus belajar di hal lain," katanya.
Umay Shahab memulai debutnya sebagai sutradara pada tahun 2016. Saat itu usia Umay Shahab baru menginjak usia 15 tahun. Film yang di sutradarainya berjudul 'Kukira Kau Rumah'. Umay Shahab juga menjadi sutradara sekaligus penulis untuk beberapa film diantaranya seperti 'Menggapai Awan', 'Hari ini Kenapa, Naira?', 'Cinta di Balik Awan', 'Dear Stranger', hingga 'Temen Ngekost'.
"Tahun 2016 gue udah bikin film pendek judulnya 'Cinta di Balik Awan'. Dari situ mulai mulai sering beberapa kali bikin film pendek, buat brand juga. Terus akhirnya ketemu sama Prilly akhirnya gue ceritain kalo gua punya banyak keresahan dan gue pengen menyalurkan bakat gue yang ini, pengen banget bikin film panjang. Terus film panjang gue, gue ceritain ke dia tentang Bipolar, tentang kesehatan mental dan dia tertarik," katanya.
Selain di film, Umay Shahab juga masih aktif di dunia musik. Umay Shahab yang kini menginjak usia 22 tahun sempat merilis lagunya untuk film. Salah satu ciri khas lagu dari Umay Shahab yakni tema yang diangkat soal kehilangan.
"Gua juga kan kemarin rilis yang buat film 'Ketika Berhenti Disini' juga sih, gua rilis lagu 'Perayaan Mati Rasa' judulnya. Gua kalau bikin lagu selalu bahasnya kehilangan karena gua takut banget sama yang namanya kehilangan," ucapnya.
Umay Shahab sendiri mengenang kariernya saat kecil yang cukup moncer. Di usianya yang masih kecil, Umay Shahab sudah begitu akrab dengan kamera.
"Pertama masuk dunia entartain umur 3,5 tahun kalau ga salah. Narsis aja kali sih gua. Kayaknya gila-gila terkenal dulu," kata Umay Shahab .
Dari situ Umay makin terkenal. Dia mendapat tawaran iklan hingga sinetron.
"Dulu sinetron. Dulu judulnya 'Wulan' pertama kali. Kayaknya 100 episode ada deh. Terus abis itu 'Eneng dan Kaos Kaki Ajaib'. Abis itu berlanjut cukup banyak sinetron," kata Umay.