Ini Penampilan Artis Sinetron Idola era 90-an, Kecantikannya Awet Hingga Sekarang
Desy masih seperti dulu artis yang begitu cantik dan menarik. Kecantikannya seperti tak lekang oleh waktu.
Pada era 90-an, banyak sinetron menjadi favorit keluarga Indonesia. Sinetron-sinetron itu sukses mencetak beberapa artis menjadi idola. Terutama artis perempuan yang menjadi pemeran utama.
Akting para artis ini berhasil membius penonton. Sehingga mereka memiliki banyak penggemar. Tak hanya pintar berakting, mereka juga sangat cantik. Bahkan kecantikan itu tak luntur hingga saat ini. Berikut penampilan artis Indonesia 90-an yang menjadi idola karena sinetronnya:
-
Bagaimana artis-artis ini tetap terhubung dengan penggemar di Indonesia? Meski menetap di luar Indonesia, mereka tetap berhubungan dengan penggemar melalui media sosial dan sesekali kembali ke Indonesia untuk pekerjaan atau mengunjungi keluarga.
-
Apa gelar yang diraih Desy Ratnasari? Dengan pencapaian ini, Desy resmi menyandang gelar doktor di depan namanya.
-
Kapan pasangan artis Desta dan Natasha Rizky memutuskan bercerai? Yang terbaru ada pasangan Ria Ricis dan Teuku Ryan. Proses perceraian keduanya memang diketahui belum rampung. Namun tampaknya rumah tangga mereka sudah tidak bisa diselamatkan lagi. Meski belum resmi bercerai, tampaknya tahun ini mereka tak lagi bisa merayakan Lebaran bersama.
-
Apa arti dari Hari Cinta Diri Sendiri Sedunia? Hari Cinta Diri adalah tentang memahami kekuatan cinta diri dan dampak positifnya terhadap kehidupan. Ini dapat membantu meningkatkan kepercayaan diri dan keberanian. Cinta diri juga dapat membantu Anda menganalisis situasi dengan tenang dan bereaksi seolah-olah ada lebih banyak hal dalam diri yang layak dicintai daripada dikhawatirkan.
-
Apa arti dari sinonim? Sinonim adalah Kata-kata yang Memiliki Kesamaan Makna Satu dengan Lainnya, Berikut Contohnya Dengan sinonim, kosakata kita diperkaya dan karya kita jadi lebih menarik dibaca.
-
Mengapa banyak Artis Indonesia memilih rambut pendek? Meski kebanyakan perempuan memilih rambut panjang, deretan artis Tanah Air ini justru memukau dengan pesonanya yang tersendiri, meski berambut pendek.
Desy Ratnasari
Dalam dunia hiburan, nama Desi Ratnasari dikenal sebagai artis yang memiliki akting luar biasa. Dia merupakan ratu sinetron. Puluhan sinetron telah dibintanginya.
Salah satunya sinetron berjudul Cinta pada tahun 1999. Sinetron itu meledak disukai penonton. Nama Desy makin melambung.
Sepuluh tahun berlalu, Desy masih menjadi idola. Desy masih seperti dulu artis yang begitu cantik dan menarik. Kecantikannya seperti tak lekang oleh waktu. Saat ini dia menjadi anggota dewan dari Partai Amanat Nasional (PAN), periode 2019-2024.
Venna Melinda
Artis 90-an yang menjadi idola karena sukses di sinetron ialah Venna Melinda. Sinetron berjudul Bella Vista tahun 1994-1997 mengantarkan Venna menjadi artis terkenal. Dalam sinetron itu Venna memerankan tokoh Bella, sosok yang cantik. Peran itu pantas untuk Venna karena dari dulu dia cantik.
Rupanya, akting Venna dalam sinetron itu mendapat respons sangat baik. Dia menjadi bintang yang digandrungi. Sampai saat ini Venna masih tetap cantik dan awet muda. Padahal dia telah memiliki dua anak remaja. Hengkang dari dunia hiburan, Venna sekarang tengah disibukkan dengan profesinya sebagai anggota dewan.
Ayu Azhari
Kemudian ada Ayu Azhari. Sinetron Ayu berjudul Noktah Merah Perkawinan tahun 1996 membuat karier Ayu melonjak. Dia juga digemari oleh berbagai kalangan.
Ayu Azhari memiliki nama lengkap Ayu Khadijah Azhari. Ayu dikenal sebagai artis cantik yang juga piawai bernyanyi. Dia sempat meluncurkan album dangdut lewat tembang Ada Cinta.
Bella Sapihra
Nama Bella Sapihra mencuat setelah membintangi sinetron Dewi Fortuna tahun 2000. Pada sinetron itu, Bella memerankan sebagai Dewi Fortuna.
Kecantikannya dalam sinetron Dewi Fortuna membuat Bella menjadi idola. Popularitasnya semakin naik saat sukses bermain di Dewi Fortuna.
Bella saat ini telah meninggalkan dunia hiburan. Dia menikmati perannya sebagai istri dari Letnan Jenderal TNI Agus Surya. Meski begitu, kecantikan Bella tetap awet sampai saat ini.
(mdk/dan)