CEK FAKTA: Hoaks Super Indo Mengadakan Undian Berhadiah Uang Tunai Rp5 Juta
Link undian berhadiah untuk merayakan HUT ke-25 adalah hoaks. Super Indo tidak pernah membuat agenda dan menginformasikan kepada pelanggannya melalui kanal media sosial atau link yang tidak resmi.
Beredar sebuah link mengatasnamakan Super Indo yang mengadakan undian berhadiah uang tunai senilai Rp5 juta dalam rangka ulang tahun ke-25. Cara mendapatkan hadiah tersebut dengan menjawab pertanyaan dari link atau tautan tersebut.
Super Indo mengatakan link undian berhadiah untuk merayakan HUT ke-25 adalah hoaks. Undian resmi Super Indo hanya melalui website dan akun resmi media sosial Super Indo. Di antaranya:
-
Kenapa berita hoaks ini beredar? Beredar sebuah tangkapan layar judul berita yang berisi Menteri Amerika Serikat menyebut Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bodoh usai Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 diserang hacker beredar di media sosial.
-
Bagaimana cara mengecek kebenaran berita hoaks tersebut? Penelusuran Mula-mula dilakukan dengan memasukkan kata kunci "Menteri Amerika klaim: Kominfo Indonesia sangat bodoh, Databesa Negaranya dihacker tidak tau, karena terlalu sibuk ngurus Palestina" di situs Liputan6.com.Hasilnya tidak ditemukan artikel dengan judul yang sama.
-
Bagaimana Cek Fakta Merdeka.com melakukan penelusuran terhadap berita hoaks tersebut? Penelusuran Cek Fakta Merdeka.com melakukan penelusuran melalui fitur Google Image. Menemukan bahwa thumbnail video Youtube merupakan foto dari berita Antaranews.com berjudul “Polisi bebaskan perawat DN tersangka gunting jari bayi di Palembang” yang diunggah pada 13 Februari 2023.
-
Bagaimana cara OPM menyebarkan hoaks? Berita yang menyebar itu adalah hoaks yang sengaja dihembuskan oleh OPM dan simpatisannya. Justru saat ini aparat TNI dari Yonif 527 membantu melaksanakan pengamanan RSUD Madi Paniai karena adanya pengaduan dari masyarakat bahwa gerombolan OPM akan membakar RSUD tersebut,” katanya dalam keterangan tertulisnya, Minggu (26/5).
-
Bagaimana Gatotkaca dari Sukoharjo melawan hoaks? Danar mengatakan, tempat paling tepat untuk menanyakan kebenaran terkait berita yang mereka peroleh adalah tempat di mana mereka menuntut ilmu, seperti melakukan diskusi atau sharing dengan guru terkait berita yang mereka dapatkan.
-
Bagaimana cara Kominfo menangani isu hoaks? Tim AIS Kementerian Kominfo telah melakukan pemutusan akses atas konten yang teridentifikasi sebagai isu hoaks.
Website: www.superindo.co.id
Instagram: @infoSuperindo
Facebook: @superindosupermarket
superindo.co.id
Diimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap penawaran yang mengatasnamakan Super Indo Supermarket. Super Indo tidak pernah membuat agenda dan menginformasikan kepada pelanggannya melalui kanal media sosial atau link yang tidak resmi.
Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, silahkan melakukan konfirmasi terlebih dahulu atas pesan yang Anda terima melalui kanal komunikasi resmi Super Indo Supermarket berikut:
Customer Service:
Telp Bebas Pulsa: 0800 140 3210 (Senin - Jumat: 08.00 - 17.00)
Whatsapp: 0812 1313 7035 (Call Only)
Email: customerservice@superindo.co.id
www.superindo.co.id
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Referensi
https://www.superindo.co.id/artikel/info-pelanggan/hoax/18
(mdk/lia)