Trump beri Pentagon 30 hari buat bikin strategi taklukan ISIS
Trump beri Pentagon 30 hari buat bikin strategi taklukan ISIS. Trump ingin menteri pertahanan segera menyerahkan rancangan awal buat misi penaklukan ISIS yang mencakup pedoman penggunaan diplomasi publik, operasi informasi, dan strategi siber untuk mengisolasi dan mendelegitimasi ISIS, dan ideologi Islam radikal.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump telah menandatangani perintah eksekutif yang mengarahkan militer AS untuk mengembangkan rencana penaklukan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS).
"Ini merupakan kebijakan AS untuk mengalahkan kelompok ISIS. Dalam waktu 30 hari, rancangan awal atas misi tersebut harus diserahkan menteri pertahanan kepada presiden," tulis sebuah pernyataan resmi dari situs Gedung Putih, seperti dilansir dari laman Rusia Today, Selasa (31/1).
"Rencana komprehensif tersebut harus mencakup pedoman penggunaan diplomasi publik, operasi informasi, dan strategi siber untuk mengisolasi dan mendelegitimasi ISIS, dan ideologi Islam radikal," lanjut keterangan tersebut.
Dalam pernyataan yang sama, Pentagon juga diminta untuk mengidentifikasi mitra koalisi baru dalam memerangi ISIS dan suatu kebijakan untuk memberdayakan mitra koalisi untuk melawan ISIS dan afiliasinya.
Sebelumnya, Trump juga membicarakan hal sama saat menelepon Presiden Rusia Vladimir Putin. Kedua pemimpin negara tersebut berencana mempererat kerja sama dalam memerangi ISIS.
"Para presiden telah berbicara dan mendukung pembangunan koordinasi yang nyata antara AS dan Rusia untuk mengalahkan ISIS dan organisasi teroris lainnya di Suriah," kata pernyataan Kremlin.
"Selama lebih dari dua abad Rusia telah mendukung AS, yang merupakan sekutu selama dua perang dunia, dan sekarang melihat AS sebagai mitra utama dalam memerangi terorisme internasional," tekan Putin melalui pernyataan tersebut.
-
Apa yang diramalkan tentang Donald Trump? Roberts menunjukkan bahwa Trump mungkin lebih fokus pada kekalahannya di masa lalu dibandingkan peluang yang ada saat ini. Maksudnya adalah Trump diramalkan bakal kalah di pemilu presiden tahun ini.
-
Kapan Donald Trump diramal? Jauh sebelum Donald Trump mengalami penembakan saat kampanye, pada Januari 2024 lalu, ia pernah diramal.
-
Apa motif pelaku penembakan terhadap Donald Trump? Identitas dan motif pelaku penembakan belum jelas hingga saat ini.
-
Apa yang terjadi kepada Donald Trump saat sedang berkampanye? Mantan presiden Amerika Serikat Donald Trump ditembak. Peristiwa tersebut terjadi kala Trump sedang kampanye Pilpres AS di depan pada pendukungnya di Butler, Pennsylvania, Amerika Serikat, pada Sabtu (14/7).
-
Apa yang dikatakan Donald Trump tentang dirinya dan Israel? "Saya presiden terbaik dalam sejarah Israel. Tidak ada yang melakukan apapun seperti yang saya lakukan ke Israel," kata Trump Maret lalu dalam wawancaranya dengan Israel Hayom.
-
Siapa yang meramal Donald Trump? Ramalannya itu dilakukan oleh seorang paranormal bernama Paula Roberts yang disiarkan oleh Fox News pada Januari lalu.
Baca juga:
Ingin hancurkan ISIS, Donald Trump harus dengarkan saran ini
Pentolan ISIS sebut Trump orang gila, tak punya otak
ISIS rayakan kemenangan Trump, sebut AS bakal hancur sendiri
Trump yakin bisa tumpas ISIS dalam sebulan, bila jadi presiden AS
Donald Trump menuding Hillary adalah pendiri sesungguhnya ISIS