Trump pecat jaksa agung AS yang tolak larangan bagi muslim
Trump pecat jaksa agung AS yang tolak larangan bagi muslim. Dia memerintahkan para jaksa di Departemen Kehakiman menolak aturan Trump itu. Tak hanya itu Trump juga memecat Direktur Imigrasi dan Bea Cukai Daniel Ragsdale dua jam kemudian tanpa penjelasan apa pun.
Presiden Donald Trump memberhentikan pelaksana tugas Jaksa Agung Sally Yates karena menolak penerapan aturan imigrasi yang kini ramai disebut sebagai larangan bagi muslim. Tak hanya itu Trump juga memecat Direktur Imigrasi dan Bea Cukai Daniel Ragsdale dua jam kemudian tanpa penjelasan apa pun.
Koran the Daily Mail melaporkan, Selasa (31/1), Sally Yates yang ditunjuk oleh Partai Demokrat dituding mengkhianati Amerika setelah kemarin dia memerintahkan para jaksa di Departemen Kehakiman menolak aturan yang disebut-sebut larangan bagi muslim itu.
-
Apa yang diramalkan tentang Donald Trump? Roberts menunjukkan bahwa Trump mungkin lebih fokus pada kekalahannya di masa lalu dibandingkan peluang yang ada saat ini. Maksudnya adalah Trump diramalkan bakal kalah di pemilu presiden tahun ini.
-
Apa motif pelaku penembakan terhadap Donald Trump? Identitas dan motif pelaku penembakan belum jelas hingga saat ini.
-
Siapa yang meramal Donald Trump? Ramalannya itu dilakukan oleh seorang paranormal bernama Paula Roberts yang disiarkan oleh Fox News pada Januari lalu.
-
Dimana peristiwa penembakan terhadap Donald Trump terjadi? Peristiwa tersebut terjadi kala Trump sedang kampanye Pilpres AS di depan pada pendukungnya di Butler, Pennsylvania, Amerika Serikat, pada Sabtu (14/7).
-
Kapan Donald Trump diramal? Jauh sebelum Donald Trump mengalami penembakan saat kampanye, pada Januari 2024 lalu, ia pernah diramal.
-
Apa yang terjadi kepada Donald Trump saat sedang berkampanye? Mantan presiden Amerika Serikat Donald Trump ditembak. Peristiwa tersebut terjadi kala Trump sedang kampanye Pilpres AS di depan pada pendukungnya di Butler, Pennsylvania, Amerika Serikat, pada Sabtu (14/7).
pelaksana tugas jaksa agung AS Sally Yates ©Daily Mail
Setelah dia dipecat, Dana Boente langsung diambil sumpah sebagai pelaksana tugas Jaksa Agung kemarin. Dia kemudian langsung memerintahkan para jaksa di Departemen Kehakiman mendukung aturan Trump soal imigrasi.
Sebagai pengganti Ragsdale, Thomas Homan ditunjuk menduduki jabatan direktur sementara Imigrasi dan Bea Cukai.
Senator Ted Cruz yang menjadi pesaing Trump dalam pencalonan kandidat presiden dari Partai Republik mendukung langkah taipan properti itu memecat Sally Yates.
"Pelaksana tugas Jaksa Agung di Departemen Kehakiman menolak presiden terpilih untuk menerapkan aturan hukum dan memaksa presiden memecatnya," kata dia dalam laman Facebook.
Sebelumnya seperti diberitakan stasiun televisi CNN, yates menulis surat kepada para jaksa tentang sikap yang dia ambil terkait aturan Trump.
"Saya bertanggung jawab untuk memastikan posisi yang kita ambil di pengadilan masih konsisten dengan apa yang menjadi kewajiban institusi yakni mencari keadilan dan membela kebenaran," tulis dia.
Baca juga:
Kecam Donald Trump, ratusan mahasiswa kedokteran AS tidur di jalan
AS larang muslim masuk, DPR minta Kemenlu antisipasi situasi darurat
Gara-gara larangan Trump, aktris cantik Iran boikot acara Oscar
Cerita di balik kebijakan Trump larang muslim, pengakuan orang dekat
Baru buka, hotel bintang lima milik Trump merugi Rp 13,3 miliar