14 Coffee shop paling asyik buat hang out di Jakarta
Mampir ke kedai-kedai ini untuk hangout asyik bersama teman dan keluarga.
Zaman sekarang, kopi telah menjadi bagian dari gaya hidup modern. Bukan cuma minumannya, bagaimana dan di mana kita meminumnya pun telah menjadi budaya tersendiri.
Dalam hal tradisi, kopi sudah seperti teh hijau bagi warga Jepang zaman dulu. Persiapannya pun merupakan bentuk seni yang butuh keahlian khusus.
-
Di mana letak lokasi destinasi wisata terbaik Indonesia menurut Travelers’ Choice Award for Destinations versi TripAdvisor? Lokasinya tak lain adalah Bali yang begitu populer di mata warga mancanegara. Bahkan, Bali dinobatkan sebagai destinasi terpopuler kedua di dunia 2023, mengungguli London dan Paris dalam Travelers’ Choice Award for Destinations versi TripAdvisor.
-
Apa saja makanan khas Bandung yang termasuk dalam daftar kuliner terbaik versi Taste Atlas? Beberapa yang masuk di antaranya batagor, mi koclok, kupat tahu, dan soto Bandung.
-
Kuliner kekinian apa saja yang ditawarkan di Chillax Sudirman? Di sana, Anda bisa mencoba berbagai makanan dan minuman dari yang ringan sampai berat seperti sushi, steak, ramen, dan berbagai jajanan khas Korea atau Jepang.
-
Kuliner apa yang menjadi salah satu makanan khas Yogyakarta? Gudeg adalah salah satu makanan khas Yogyakarta yang paling terkenal.
-
Kenapa Desa Wisata Wukirsari disebut sebagai desa wisata maju terbaik di Indonesia? Minggu (27/8), Desa Wisata Wukirsari dinobatkan sebagai Juara 1 kategori desa wisata maju terbaik dalam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023.
-
Kapan Desa Wisata Nusa meraih juara? Desa Wisata Nusa telah menyabet juara di Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 kategori homestay.
Di Indonesia sendiri, dulu kopi cuma minuman murah yang dikonsumsi di warung-warung pinggir jalan. Tetapi sekarang, disajikan kedai bernuansa modern dan mewah, biji kopi pun naik kasta menjadi minuman berkelas.
Bukan cuma buat menghirup secangkir kopi, sekarang orang juga mencari kenyamanan saat berkunjung ke kedai kopi. Kamu pun pasti hobi nongkrong di coffee shop bareng teman atau keluarga.
Qraved telah mencoba kedai-kedai kopi di Jakarta untuk menemukan 14 di antaranya yang paling cocok buat kamu hangout. Simak satu per satu, ya.
1. Ninotchka
Ninotchka punya varian olahan kopi yang disajikan dengan cara unik. Latte art di sini bakal bikin kamu kagum. Lihat saja latte berhias busa yang dibentuk seperti kucing ini.
2. Tana Mera
Kalau kamu termasuk pencinta kopi, ini adalah tempat yang paling pas buat kamu. Tana Mera selalu mendukung produk lokal dan hanya menggunakan biji kopi Arabica asli Indonesia.
3. Woot Coffee
Woot Coffee adalah coffee shop yang lumayan baru. Konsep desainnya sangat keren dan colourful. Yang lebih keren lagi adalah sebelahnya ada Martabak Boss. Jadi kalian bisa menyantap martabak dengan kopi yang enak.
4. Crematology
Kedai kopi ini menyuguhkan kopi yang tak hanya menyegarkan kerongkongan, tetapi juga memanjakan mata. Hasil kreasi para barista di sini dalam mempresentasikan secangkir kopi memang patut diacungi jempol.
5. Liberica
Coffee Shop yang satu ini paling cocok disambangi kalau kamu habis belanja di Pacific Place. Selain bisa menikmati kopi yang enak, kamu juga bisa mencicipi kue serta menikmati suasana kedai yang enak.
Kedai ini merupakan salah satu tempat yang lagi populer di Jakarta. Hotel Kosenda mempunyai interior yang sangat unik dan nyaman, membawa suasana hangat dan nyaman.
7. ABCD (A Bunch Of Caffeine Dealers)
Salah satu coffee shop paling keren di Jakarta. Padahal letaknya di tengah-tengah pasar, lho. Tepatnya di Pasar Santa. kedai ini selalu ramai pengunjung. Tak heran, sebab selain rasa kopinya memang mantap, kedai ABCD juga cocok buat nongkrong.
Ini dia kopi paling legendaris di Jakarta. Kopi Es Tak Kie sudah berdiri sejak tahun 1927. Sampai sekarang, resep dan kedainya masih tetap sama.
9. Mainichi
Mainichi punya latte yang sangat unik, yaitu Red Velvet Latte. Restoran ini terkenal dengan dessertnya, tetapi kopinya juga wajib dicoba.
10. Djournal
Salah satu coffee shop yang lagi terkenal. Djournal adalah tempat yang pas untuk kamu istirahat habis shopping atau jalan-jalan di mall seperti Grand Indonesia. Kopinya juga inovatif. Coba saja Ice Coffee Mint Mojito di sana.
11. Anomali
Buat kalian pencinta kopi Indonesia, inilah tempatnya. Karena Anomali Coffee mempunyai slogan "Kopi Asli Indonesia". Rasanya dijamin nggak kalah sama kopi impor.
12. Chronicle Cafe
Coffee shop yang satu ini lagi happening di Jakarta. Rasa dan presentasinya serba keren.
13. Common Grounds
Common grounds memiliki kopi yang sangat enak. Menu brunch di sini juga terkenal banget! Wajib dicoba egg benedict-nya.
Kedai kopi yang satu ini menyajikan ragam minuman berbahan dasar kopi yang mantap. Tetapi side menu waffle-nya juga sangat recommended.
Itulah 14 kedai kopi di Jakarta yang paling cocok buat hang out bersama teman dan keluarga.
Baca juga:
7 Resto ini sajikan gyu tan don paling mantap se-Jakarta
Hangatkan Valentine's Day bersama pasangan di 10 resto romantis ini!
5 Resto ini suguhkan sensasi makan kepiting dengan cara unik
12 chinese food serba lezat di Pantai Indah Kapuk yang wajib dijajal
Penggila sushi dan sashimi wajib coba 14 Restoran di Jakarta ini