6 Sinyal rahasia pasangan tidak bahagia
Gerak-gerik pasangan Anda akhir-akhir ini mulai mencurigakan dan membuat jengkel? Bisa jadi dia merasa tidak bahagia.
Pengertian adalah kunci utama dalam mempertahankan sebuah hubungan asmara. Anda perlu mencurahkan sebagian besar pikiran dan perasaan untuk bisa membuat hubungan ini awet dan harmonis. Namun, apa yang Anda lakukan tidak akan pernah cukup apabila Anda hanya berfokus pada usaha Anda saja. Pasangan Anda bisa saja salah menangkap arti dari kerja keras Anda selama ini, dan diam-diam menyimpan ketidakbahagiaan dalam hubungan ini. Simak tanda-tandanya berikut ini, yang dilansir dari Oprah.com.
-
Kapan tips ini dibagikan? Ingin tahu caranya? Simak penjelasan lengkapnya yang disajikan pada Jumat (7/6/2024) berikut ini.
-
Kapan Ayu Ting Ting masuk daftar 100 wanita tercantik di dunia? Baru-baru ini, berita tentangnya menjadi salah satu dari 100 wanita tercantik di dunia tahun 2024 versi International Business Times menyebar luas.
-
Apa arti dari perhiasan terbaik wanita? “Perhiasan terbaik wanita ialah berada pada rasa malu”
-
Siapa saja selebriti yang dikalahkan Ayu Ting Ting dalam daftar 100 wanita tercantik di dunia? Selain Bella Hadid, Ayu juga berhasil mengungguli sejumlah selebriti ternama lainnya, seperti Dilraba Dilmurat dari Tiongkok, Ana de Armas, dan idola Korea, Jisoo BLACKPINK.
-
Siapa yang dianggap sebagai wanita paling cantik di dunia menurut Top Beauty? Yoona dari SNSD mendapat gelar sebagai wanita paling cantik di dunia menurut Top Beauty.
-
Mengapa kata-kata bijak tentang wanita sangat penting? Bagi kalian para wanita hebat, kata-kata bijak tentang wanita berikut ini bisa menambah motivasimu dalam menerjang tantangan dunia.
Dia jadi lebih suka menonton televisi
Saat pria merasa tidak bahagia dalam kehidupan rumah tangganya, dia akan cenderung mencari pelarian ke hal-hal yang bisa menghiburnya, namun tetap bisa dilakukan di dalam rumah. Alternatif yang sering dipilih adalah mengalihkan perhatiannya sepenuhnya pada hiburan di televisi. Jika dia tiba-tiba saja menginginkan saluran TV kabel yang lebih canggih, atau televisi yang lebih besar, bisa jadi sebetulnya dia sedang ingin menghindari interaksi dengan Anda.
Tak ada lagi obrolan di meja makan
Anda berdua harusnya menjadi teman mengobrol yang asyik untuk satu sama lain. Namun jika hal tersebut sudah sulit diwujudkan, bahkan sampai acara makan malam pun jadi hening dan sunyi, mungkin ini adalah pertanda buruk bagi rumah tangga Anda. Segera diskusikan hal ini secara terbuka dengan suami agar kecanggungan ini tidak berlarut-larut.
Tidak mau lagi mendengarkan Anda
Pekerjaan di kantor yang menumpuk dan bos yang begitu ambisius bisa membuat Anda jadi stres. Hal ini akhirnya bisa mempengaruhi komunikasi Anda dengan suami di rumah. Jika suasana hati Anda membuat dia jengkel, namun dia tidak menunjukkan keinginan sedikit pun untuk mendengarkan keluhan Anda, bisa jadi sebenarnya dia sudah malas kepada Anda. Lebih parahnya, jika dia malah berkata, "Kita sudah pernah membicarakan masalah ini dulu. Aku bosan mendengar keluhanmu.", berarti ada hal yang tidak beres dalam rumah tangga Anda.
Bercerita terlalu banyak tentang teman kerja wanita di kantornya
Sebetulnya bukan masalah bagi Anda jika suami memiliki sahabat wanita. Anda sudah percaya padanya dan mungkin memiliki sahabat wanita bisa membantu suami dalam menghadapi Anda. Namun, jika Anda sudah terlalu sering mendengar cerita tentang si Dewi, si Anna, atau si Sheila, yang merupakan teman kerjanya di kantor, Anda patut curiga. Ini bisa saja menjadi pertanda bahwa suami merasa kehilangan sesuatu dari Anda, sehingga dia mencarinya dari wanita lain.
Dia membesarkan masalah kecil
Mungkin hari ini Anda memang lupa membawa setelan jas favoritnya ke dry-cleaning. Namun jika dia mempermasalahkan hal ini dengan berlebihan, misalnya sampai merembet ke permasalahan lain yang pernah Anda berdua hadapi dulu, bisa jadi dia sedang mencari perhatian Anda karena merasa mulai 'kehilangan' Anda. Anda harus bijaksana dalam menyikapi kemarahan suami yang satu ini agar hubungan Anda berdua bisa kembali harmonis.
Dia mendadak mengajak teman-teman prianya makan malam di luar
Bagaimana perasaan Anda jika tiba-tiba suami menelepon akan makan malam di luar bersama teman-teman satu gengnya, padahal Anda sudah memasak untuknya? Jika hal ini terjadi satu dua kali, Anda masih bisa maklum. Namun jika dia sudah melakukan hal ini berkali-kali, Anda harus mulai mengintrospeksi kondisi rumah tangga Anda. Apa yang kurang? Apa yang hilang?
Jangan sampai Anda membebankan semua kesalahan pada suami dan tidak mencari kekurangan diri Anda sendiri, khususnya dalam menghadapi masalah ini.
(mdk/mzh)