Baauer, pria yang kembali hidupkan tren Harlem Shake
Pria yang dikenal dengan nama lengkap Harrison Bauer Rodrigues ini berhasil mempopulerkan kembali Harlem Shake.
Pria yang dikenal dengan nama lengkap Harrison Bauer Rodrigues ini berhasil mempopulerkan kembali Harlem Shake. Tarian ini awalnya dipopulerkan di Harlem, New York, pada tahun 1981 silam.
Namun, mainstream itu kembali dihembuskan oleh pria kelahiran 30 April 1989 ini setelah menelurkan singlenya yang berjudul Harlem Shake. Pemuda yang memiliki nama panggung Baauer ini berprofesi sebagai produser musik trap and bass asal Amerika.
Baauer telah memproduksi dance music sejak berusia 13 tahun dan sebagian besar karyanya beraliran house music dan electro. Tak disangka, videonya yang berjudul Harlem Shake berhasil menciptakan virus baru di duna maya setelah tarian Gangnam Style sempat mencuri perhatian dunia.
Pada bulan Agustus 2012 lalu, Baauer menandatangani kerjasama dengan pihak label rekaman LuckyMe. Kemudian dia memulai debutnya dengan meluncurkan three-track 12-inch EP "Dum Dum".
Seperti dikutip dari Wikipedia, tarian unik ini terinspirasi tarian Ethiopia yang disebut Eskista. Kemudian demam Harlem shake pun menyebar ke daerah perkotaan lainnya di Amerika.
Dalam Harlem shake, tidak ada aturan baku tentang gerakan yang harus ditarikan. Anda dapat bergerak sesuka hati Anda, tanpa harus menyeragamkan gerakan dengan personil lainnya. Video Harlem shake biasanya dimulai dengan seseorang yang bergoyang tanpa dipedulikan siapa pun. Lalu orang-orang di sekitarnya ikut "menggila" dengan bergoyang heboh.
Baca juga:
-
Kenapa pengguna TikTok mencari kata-kata trend? Pengguna TikTok kerapkali mencari kata-kata yang dapat membuat kontennya bisa populer ditonton banyak orang dan muncul di halaman bernama FYP (For You Page). Ini bertujuan agar exposure yang didapatkan lebih banyak dari biasanya.
-
Apa arti dari julukan "Dancing Machine" bagi idola K-Pop? Bagi mereka yang baru saja terjun ke dunia Kpop, istilah ini tak sekadar mencerminkan kemampuan menari yang mumpuni. Dancing machine merupakan pilar utama dalam suksesnya sebuah grup, tidak hanya dalam aspek teknis menari, tetapi juga dalam menghadirkan energi, presisi, dan keanggunan dalam setiap gerakan.
-
Kenapa TikTok memulai gerakan #SalingJaga? Tujuan Gerakan #SalingJaga TikTok sebagai platform distribusi video singkat terdepan, mengadakan inisiatif proaktif lewat gerakan #SalingJaga ini bukan tanpa tujuan. Sebaliknya, gerakan ini dibuat untuk melindungi integritas Pemilu 2024 dan melawan misinformasi.
-
Bagaimana cara memainkan alat musik ritmis? Alat musik ritmis biasanya dimainkan dengan cara dipukul, baik yang dipukul secara langsung pakai tangan atau dengan bantuan alat seperti stick. Sebagian lain juga dimainkan dengan cara digoyang-goyangkan.
-
Siapa yang mengatakan emoji ‘menangis sambil tertawa’ akan tetap populer? "Saya yakin emoji ‘menangis sambil tertawa’ akan tetap menduduki peringkat 1 tahun depan. Emoji tawa lainnya akan terus menjadi yang paling populer di seluruh dunia,"
-
Apa yang terjadi dalam video viral tersebut? Video yang menampilkan seorang sopir truk video call dengan keluarga dan menyatakan tak memperbolehkan anaknya jadi polisi viral di media sosial. Video itu diambil di depan kantor Polsek Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Jambi.
Cara termudah agar website bisa bergoyang Harlem Shake
Ketik 'do the Harlem Shake' dan lihat apa yang akan terjadi
Pesawat hampir celaka gara-gara penumpang joget harlem shake
Ciptakan clip Harlem Shake sempurna dengan aplikasi Android ini
Harlem Shake goyang markas Ikhwanul Muslimin