Cocok Buat yang Suka Berpetualang, 7 Destinasi di Gresik Ini Akan Bikin Kamu Nggak Mau Pulang!
Rekomendasi destinasi wisata yang bisa dikunjungi di Gresik.
Jarang disebut-sebut karena lebih dikenal sebagai ‘Kota Industri’, ternyata Gresik menyimpan potensi alam yang mengagumkan, lho. Segudang keindahan yang ditawarkan juga nggak luput dari cerita bersejarah dan keunikan kota yang terletak di ujung pulau Jawa ini.
Buat kamu yang suka berpetualang, berbagai destinasi di Gresik ini bikin kamu nggak mau pulang karena betah menikmati keindahan alamnya. Ada apa aja, ya?
Bukit Kapur Gosari
Kawasan ini merupakan gugusan gunung kapur yang ada di Gosari, Ujungpangkah, Gresik. Lokasinya berdekatan dengan bukit kapur Sekapuk di sebelah utara.
-
Dimana lokasi wisata Girpasang? Lokasinya berada di Gritingan, Tegalmulyo, Kecamatan Kemalang, Klaten.
-
Keistimewaan apa yang ditawarkan Pulau Bawean di Gresik? Ingin tahu apa keistimewaan dari Pulau Bawean di Gresik? Simak informasinya yang dirangkum merdeka.com berikut ini. Suguhkan Pemandangan Eksotis Ketika sore hari tiba, pengunjung sangat disarankan untuk mengunjungi Pantai Selayar. Kenapa? karena disini bisa melihat langsung golden hour atau momen terbenamnya matahari di ufuk barat.
-
Apa yang istimewa dari wisata Trenggalek? Trenggalek yang berbatasan dengan Pacitan menawarkan pesona kekayaan serta keindahan alam yang sayang untuk dilewatkan.
-
Kenapa Wana Wisata Gubug Payung terbengkalai? Sebenarnya lima tahun lalu ada wacana bahwa tempat wisata ini akan dihidupkan lagi. Namun entah kenapa hingga sekarang wacana itu belum terealisasi.
-
Apa saja tempat wisata alam yang ditawarkan di Garut? Garut menawarkan berbagai macam wisata alam, seperti wisata gunung, wisata pantai, wisata air terjun, wisata kebun teh, wisata hutan, dan wisata air panas.
-
Apa yang ditawarkan tempat wisata Guci kepada pengunjung? Wisata ini menawarkan pengalaman yang menarik dengan pancuran air panas yang langsung mengalir dari Gunung Slamet. Suhu air panasnya berkisar antara 35-40 derajat Celsius. Selain pancuran air panas, terdapat juga air terjun-terjun yang mempercantik suasana wisata ini. Air terjun tersebut dikelilingi oleh pepohonan yang rindang, menciptakan suasana alam yang segar dan menenangkan.
Bukit Kapur Gosari cocok untuk para pecinta petualangan dan penggemar keindahan alam karena menawarkan pemandangan yang sangat indah. Dengan bukit-bukit kapur yang menjulang tinggi, dan alam sekitar yang hijau, tempat ini menjadi surga bagi pecinta alam dan fotografi.
Meskipun awalnya merupakan area pertambangan, bukit ini telah menjadi tujuan petualangan yang menarik. Wisatawan dapat mengeksplorasi keindahan alam di sekitar gunung ini.
Penangkaran Rusa Bawean
Rusa Bawean menjadi spesies langka dari Pulau Bawean. Bahkan, hanya ada sekitar 39 ekor yang tersisa di penangkaran, sehingga memiliki kesempatan untuk melihat hewan endemik secara langsung ini merupakan pengalaman langka dan istimewa.
Bagi kamu para petualang, kesempatan langka ini seharusnya jangan disia-siakan kalau berkunjung ke Gresik.
Di sini kamu berkesempatan untuk berinteraksi dan mengamati rusa-rusa tersebut.
Selain itu, kamu juga bisa mengambil foto bersama mereka, lho. Kalau berlibur ke Pulau Bawean, jangan lupa mampir ke sini ya.
Lokasinya ada di Desa Pudakit, Kecamatan Sangkapura, Kabupaten Gresik.
Danau Kastoba, Pulau Bawean
Bisa dibilang Pulau Bawean merupakan ‘surganya Gresik’, karena menyimpan banyak keindahan alam. Salah satunya Danau Katoba yang terletak di Desa Paromaan, Kecamatan Tambak, Pulau Bawean, Gresik.
Tapi percaya deh, begitu sampai, kamu bakal lupa sama capeknya perjalanan karena disambut kecantikan danau, serta pepohonan hijau yang asri.
Pantai Karang Kering
Ngomongin petualangan di Gresik, kurang afdol rasanya kalau nggak mention Pantai Karang Kering yang terletak di Jalan Kapten Darmo Sugondo, Desa Karang Kering, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik.
- 10 Tempat Wisata di IKN yang Menarik Dikunjungi, Jangan Sampai Terlewat
- 12 Wisata di Trenggalek yang Indah dan Menakjubkan, Cocok untuk Liburan
- 10 Wisata Nganjuk Terpopuler yang Wajib Dikunjungi, Ini Daftarnya
- Rekomendasi Trawas Wisata Alam dan Rekreasi Paling Populer yang Cocok Untuk Dikunjungi Bareng Keluarga
Pantai Karang Kering menjadi salah satu spot favorit para pemburu sunset di Gresik, karena letaknya yang juga nggak jauh dari pusat kota sehingga mudah dijangkau.
Pemandangan sunset yang ditawarkan akan semakin indah karena sekitaran pantai ditanami pohon mangrove sebagai upaya pencegahan abrasi. Kamu cuma butuh waktu sekitar satu jam untuk menuju pantai ini dari Surabaya, lho.
Pulau Gili Nako
Jika datang ke sini, siap-siap kamu akan bingung sedang ada di Lombok atau di Gresik. Pasalnya, Pulau Gili Noko menawarkan suasana pantai yang tenang, pasir putih, dan air yang jernih.
Pulau Gili Nako banyak dikunjungi para pecinta snorkeling dan sering disebut sebagai surga tersembunyi mereka. Pulau berpasir putih tak berpenghuni ini dikelilingi oleh ratusan terumbu karang dan kehidupan bawah laut yang menakjubkan.
Bukit Jamur
Wisata Bukit Jamur memberikan kesempatan bagi para petualang untuk melihat langsung fenomena geologis yang sangat langka dan unik.
Jamur-jamur raksasa di destinasi ini sebenarnya merupakan bebatuan yang tererosi oleh angin selama ratusan hingga ribuan tahun. Pemandangan di Bukit Jamur pun akan memberi perasaan seolah-olah berada di planet asing.
Banyuurip Mangrove Centre
Gresik terletak di tepian laut, sehingga banyak spot hutan mangrove menarik yang bisa dijelajahi.
Salah satu yang paling menonjol adalah "Banyuurip Mangrove Center" yang terletak di Desa Banyu Urip, Kecamatan Ujungpangkah, Kabupaten Gresik .
Selama 17 tahun terakhir, pemerintah telah aktif dalam upaya budidaya tanaman mangrove di desa ini dengan tujuan utama melestarikan lingkungan. Melihat potensi ekowisata yang dapat berkembang, mereka akhirnya membuka Hutan Mangrove Ujungpangkah sebagai obyek wisata.
Di tempat ini, terdapat jalur jogging sepanjang 600 meter yang melintasi hutan mangrove yang rimbun. Selain hanya berjalan-jalan, pengunjung juga diberikan kesempatan untuk menanam bibit mangrove, yang merupakan pengalaman yang edukatif.
Dengan luas area sekitar 2 hektar, Banyuurip Mangrove Center dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang memadai. Mulai dari gazebo, jalur jogging, mushola, hingga area tempat makan, semuanya tersedia di tempat wisata Gresik ini. Jika kamu menginginkan suasana yang lebih sejuk dan tenang, coba deh kunjungi Banyuurip Mangrove Center saat sore hari.
Banyuurip Mangrove Center merupakan tempat yang cocok bagi para petualang karena menawarkan pengalaman unik dalam menjelajahi hutan mangrove, serta memberikan kesempatan untuk berkontribusi dalam pelestarian lingkungan. Selain itu, fasilitas yang tersedia juga membuat perjalanan wisata menjadi lebih nyaman dan menyenangkan.
Gimana, menarik banget ‘kan semua destinasi wisata di Gresik? Ada banyak kesempatan yang ditawarkan mulai dari ketemu fauna bahkan flora khas kota ini. Dijamin bikin kamu nggak mau pulang!
Penulis: Farhati Haqiya Silmi