Gaun milik Putri Diana ini berhasil dijual seharga Rp1,7 miliar!
Gaun indah ini pernah menjadi kesayangan Putri Diana dan baru saja terjual seharga Rp1,7 miliar!
Seperti yang dilansir oleh ABC News, gaun kesayangan milik Putri Diana di atas berhasil laku terjual dengan harga Rp1,7 miliar. Gaun tersebut dipajang dalam acara pengumpulan dana yang digelar di sebuah rumah pelelangan pada tanggal 3 Desember 2013 kemarin di kota London bagian selatan. Pembelinya adalah seorang pemilik museum dari luar Inggris. Identitas yang lebih rinci mengenai pihak tersebut belum dirilis sampai saat ini.
Acara pengumpulan dana yang bertajuk "Passion for Fashion" ini ditangani oleh Kerry Taylor, seorang wanita asal Inggris yang sudah sering menangani acara penggalangan dana seperti ini. Kerry mengatakan pada ABC News bahwa gaun tersebut sudah berada di tangan yang tepat dan tentu akan dirawat sebaik mungkin.
-
Apa yang dikenakan Puteri Indonesia 2023 saat upacara HUT ke-78 RI? Pada momen ini, ia tampak memakai kebaya batik berwarna merah dengan motif bunga-bunga.
-
Kapan Diana Nasution meninggal dunia? Diana menghembuskan nafas terakhirnya pada tahun 2013. Dilansir dari Kapanlagi.com, Diana Nasution sudah mengidap penyakit kanker kanker payudara selama 4-5 tahun.
-
Siapa yang hadir di Upacara HUT ke-78 RI bersama Puteri Indonesia 2023? Selain para menteri dan beberapa artis, Putri Indonesia 2023 juga diundang menghadiri upacara HUT ke-78 RI di Istana Negara.
-
Siapa yang disebut sebagai Raja Dangdut? Kepopuleran Rhoma membuat dirinya mendapat predikat sebagai Raja Dangdut.
-
Kenapa Diana Listyo terkenal? Diana Listyo juga terkenal dengan hati mulianya.
-
Apa yang dilakukan Wina Talia, Wishnutama, dan Gista Putri saat wisuda Sultan? Memperingati kelulusan SMA anak mereka, Wina Talia dan Wishnutama hadir untuk menyaksikan wisuda Sultan. Dalam upacara tersebut, Wina, Wishnutama, dan Gista Putri berdiri di sebelah Sultan, memberikan dukungan pada saat yang spesial ini.
Gaun yang berwarna putih gading tersebut dihiasi dengan ornamen-ornamen yang berkilauan dan dilengkapi dengan ikat kepala, hiasan penutup lengan, dan rok luar yang senada. Dirancang oleh David Emanuel dan Elizabeth Emanuel untuk koleksi Diaghilev mereka, gaun ini menjadi gaun favorit Putri Diana dalam banyak kesempatan semasa dia masih hidup.
Kerry memuji gaun tersebut sebagai gaun yang sangat indah dan merupakan gaun impian wanita manapun saat masih gadis. Meskipun kondisi gaun tersebut sudah memiliki lubang di beberapa bagian, namun keindahan gaun tersebut tidak sirna hingga sekarang. Gaun ini berukuran 10 dalam standar Eropa, dan dulu nampak sangat pas di tubuh Sang Putri, seakan gaun tersebut memang sudah ditakdirkan untuknya.
Indah sekali, ya, gaunnya? Sudah tidak diragukan lagi, pasti gaun ini menambah kecantikan Putri Diana semasa dia masih hidup dulu.