[Part 3] Selembar cinta dalam buku harian nenek
Pencarian ternyata berujung hampa. Sosok dari Prastowo sama sekali tidak pernah ditemukan.
Demi mencari jejak Prastowo, aku sudah coba menghubungi semua teman nenek yang ku ketahui namun ternyata belum ada kabar yang cukup menggembirakan. Mereka yang mengenal Prastowo mengatakan bahwa sudah lama sekali tidak bertemu dengan pria itu dan tidak mengetahui lagi di mana dia sejak pergi meninggalkan kota ini pada 1961.
Bahkan untuk sekedar mencari sosok wajahnya saja aku tidak pernah berhasil. Hampir tidak ada jejak dari pria tersebut di bumi ini kecuali dari surat yang dikirimnya dan buku harian milik nenekku. Aku tahu bahwa dulu pria ini tinggal dan berhubungan sangat dekat dengan nenek namun rasanya mustahil untuk mencarinya di wilayah sekitar rumah nenek dulu karena semuanya telah dirobohkan dan berubah menjadi ruko.
-
Kenapa Hari Valentine dikaitkan dengan cinta? Karena alasan inilah hari Valentine lantas dikaitkan dengan hari perayaan cinta.
-
Apa yang dimaksud dengan puisi hari Valentine? Puisi hari Valentine dapat menjadi media untuk membebaskan perasaan dan menggambarkan keindahan hubungan.
-
Apa yang dirayakan pada Hari Valentine? Perayaan ini memiliki akar sejarah yang kompleks dan berbagai versi asal-usulnya. Namun, secara umum, Hari Valentine diidentikkan dengan cinta romantis dan ekspresi kasih sayang.
-
Apa yang dimaksud dengan ucapan Hari Valentine untuk sahabat? Ucapan Hari Valentine untuk Sahabat 41. "Selamat Hari Valentine, sahabatku tercinta! Terima kasih telah menjadi teman sejati yang selalu ada di setiap langkah hidupku."
-
Apa itu Hari Valentine? Hari Valentine, yang juga disebut Hari St. Valentine, adalah perayaan kasih sayang yang jatuh pada tanggal 14 Februari setiap tahunnya.
-
Kenapa puisi hari Valentine bisa menjadi sarana ekspresi cinta yang mendalam? Puisi hari Valentine dapat menjadi sarana ekspresi yang mendalam dan abstrak, memungkinkan penulis untuk menyentuh inti dari perasaan cinta mereka.
Mungkin seperti nenek yang telah kehilangan sosok pria ini untuk selamanya ketika dia memutuskan menikah, aku juga telah kehilangan sosok dari pria ini dan menyerah untuk mencarinya kembali. Bahkan aku mulai tidak yakin apa kah pria ini sungguh-sungguh ada dan memiliki kisah seperti yang dituliskan oleh nenekku.
Pada awalnya aku telah bertekad dan berjanji di atas pusara nenek untuk mencari dan menceritakan kepergian nenek kepada pria ini. Tetapi rupanya aku gagal dan hal ini juga harus kulaporkan ke nenekku karena aku yakin dia pasti telah menunggunya.
Nenek dimakamkan di sebuah kuburan umum yang sudah cukup padat di kota Malang.
Namun beruntungnya masih ada tempat tersisa baginya untuk beristirahat dan tempat itu berada di samping kakekku yang sangat dicintainya serta dipayungi oleh sebuah pohon kersen yang menjaganya tetap teduh.
Ketika memasuki kompleks pemakaman, langkahku cukup berat untuk mengabarkan usahaku yang tidak membuahkan hasil ini. Hari itu belum terlalu siang dan terlihat ada seseorang yang juga sedang dimakamkan. Namun kasihan sekali, ternyata dia tidak memiliki banyak saudara yang mengantarkan kepergiannya. Total hanya ada 10 orang termasuk para penggali yang mengantarkan kepergiannya.
Karena memang aku tak ada kesibukan maka tak ada salahnya jika kubantu juga untuk mengiringi kepergiannya sambil menambah doa yang akan dikirimkan untuknya. Ketika prosesi telah usai, ada satu hal yang sangat menarik perhatianku yaitu pria yang meninggal tersebut bernama Prastowo dengan tahun lahir yang selisih 3 tahun lebih tua dari nenek.
Setelah usai kucoba tanyakan pada orang-orang di situ tentang jati diri pria yang meninggal tersebut. Tetapi rupanya pria tersebut tidak memiliki saudara dan hanya beberapa tetangga saja yang dia miliki. Salah satu tetangganya mengatakan bahwa pria tersebut baru tinggal di dekat rumahnya sekitar dua bulan yang lalu dan mengatakan bahwa dia sedang mencari kekasihnya pada puluhan tahun lalu. Selain hal itu hanya diketahui bahwa dia tinggal selama puluhan tahun di luar negeri sebelum kembali ke Indonesia.
Sebelumnya pria bernama Prastowo tersebut cukup sehat hingga beberapa pekan yang lalu terlihat sangat sedih dan sakit selama beberapa hari sebelum akhirnya meninggal. Hal lain mengenai pria tersebut tidak diketahui oleh tetangga tadi.
Mungkin pria yang meninggal tersebut memang Prastowo yang dicintai nenek atau mungkin juga orang yang berbeda. Tetapi aku berharap bahwa dia memang mas Pras yang dimaksud nenek dan semoga kini mereka bertemu lagi sekedar untuk membalas rindu yang terpendam selama puluhan tahun.
[Selesai]
Baca juga:
[Part 2] Selembar cinta dalam buku harian nenek
[Part 1] Selembar cinta dalam buku harian nenek
Akankah cinta mampu menghapus trauma perceraian itu? (Part 3)
Akankah cinta mampu menghapus trauma perceraian itu? (Part 2)
Akankah cinta mampu menghapus trauma perceraian itu? (Part 1)