5 Resep Olahan Labu Siam Pedas ala Rumahan, Enak dan Menggugah Selera
Salah satu jenis sayuran hijau yang enak dan kaya nutrisi adalah labu siam. Bukan hanya enak dijadikan lalapan, labu siam juga sangat cocok diolah dengan cita rasa pedas. Baik tumis, soup maupun gulai bisa jadi inspirasi menarik untuk kamu yang ingin menikmati labu siam dengan cita rasa yang kuat dan menggugah selera.
Salah satu jenis sayuran hijau yang enak dan kaya nutrisi adalah labu siam. Bukan hanya enak dijadikan lalapan, labu siam juga sangat cocok diolah dengan cita rasa pedas. Baik tumis, soup maupun gulai bisa jadi inspirasi menarik untuk kamu yang ingin menikmati labu siam dengan cita rasa yang kuat dan menggugah selera.
Gunakan bumbu-bumbu pilihan agar rasa masakan jadi terasa lebih nikmat. Jangan ragu untuk menjadikannya sebagai resep andalan keluarga. Bagikan resep tersebut kepada tetangga rumah, teman baik maupun saudaramu agar mereka juga merasakan nikmatinya resep olahan labu siam pedas ala rumahan.
-
Bagaimana cara memasak labu siam agar menjadi sayur kuah santan yang lezat? Apabila Anda tengah mencari inspirasi menu makan malam yang enak namun praktis, cobalah salah satu resep labu siam kuah santan di bawah ini.
-
Apa saja resep masakan lele berkuah yang mudah dan lezat? Ikan lele menjadi salah satu lauk makanan favorit sebagain masyarakat Indonesia. Selain murah, lele juga dikenal lezat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ikan lele memiliki kandungan protein tinggi, rendah lemak serta mengandung fosfor yang bagus untuk tubuh.Biasanya, lele hanya diolah sebagai pecel lele atau lele bakar. Ternyata saat ini sudah banyak olahan ikan lele yang beragam dengan cita rasa yang berbeda.Tertarik untuk mencoba beragam olahan ikan lele berikut? Dirangkum merdeka.com dari briliofood.net, Jumat (3/11) berikut 9 resep masakan ikan lele berkuah yang lezat dan mudah dibuat di rumah.
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Kapan resep ini dikumpulkan? Berikut adalah resep lengkap untuk membuat sambal telur orak-arik yang telah dihimpun oleh Liputan6.com dari berbagai sumber pada Rabu (25/9/24).
-
Kenapa resep bumbu kuah bakso istimewa banyak diburu? Tidak heran jika resep bumbu kuah bakso istimewa yang lezat banyak diburu oleh masyarakat.
-
Apa yang membuat Resep Cumi Saus Padang begitu istimewa? Resep cumi saus padang merupakan salah satu resep olahan makanan seafood yang tidak pernah gagal dalam menggoyang lidah penyantapnya. Rasa cumi yang enak dipadukan dengan bumbu rempah dari saus padang bersatu padu membangun cita rasa Nusantara yang kaya akan berbagai masakan lokal yang khas.
Berikut ini informasi lengkap mengenai resep olahan labu siam pedas ala rumahan, enak dan menggugah selera telah dirangkum merdeka.com melalui cookpad dan berbagai sumber lainnya.
1. Labu Siam Tumis Cabai Hijau
pixabay.com
Bahan-bahan yang digunakan:
1 buah labu siam
10 buah cabai hijau keriting
10 buah buncis
300 ml air
Bumbu-bumbu yang digunakan:
3 siung bawang merah
1 siung bawang putih
20 cabai rawit
1 cabai merah besar
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
5 butir kemiri
1 sdm garam
1 sdm gula
1 sdt kaldu jamur
Cara membuat:
- Belah labu siam, bersihkan getahnya, kupas kulitnya, kemudian potong korek api. Campur irisan labu siam dengan garam, remas-remas hingga getah hilang atau labu siam jadi lemas. Cuci bersih.
- Cuci buncis dan cabai hijau, kemudian potong serong.
- Haluskan bumbu kemudian tumis hingga harum.
- Lalu masukkan daun jeruk dan daun salam.
- Tambahkan garam, gula, kaldu, dan air, tunggu hingga mendidih.
- Setelah mendidih masukkan labu siam dan buncis.
- Masak hingga matang. Cek rasa lalu sajikan.
2. Oseng Labu Siam Tuna Pedas
pixabay.com
Bahan-bahan yang digunakan:
1 buah labu siam, potong korek api
1/2 kaleng tuna
2 siung bawang putih, iris
2 siung bawang merah, iris
10 cabai rawit, iris serong
1 sdm saus tiram
Garam dan merica
Cara membuat:
- Tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai rawit sampai wangi.
- Masukkan tuna, masak sebentar.
- Masukkan labu, beri bumbu-bumbu, aduk rata.
- Tuang sedikit air, masak sampai matang.
3. Oseng-Oseng Tempe Labu Siam Pedas
pixabay.com
Bahan-bahan yang digunakan:
1 papan besar tempe potong korek
1 buah labu siam rajang korek rendam air garam sebentar hingga tidak kaku angkat dan cuci dengan air hingga bersih, tiriskan
1 lembar daun salam
300 ml air
Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
10 butir bawang merah
5 butir bawang putih
3 butir kemiri sangrai
1 sdt terasi bakar
5 buah cabai merah keriting
5 buah cabai rawit setan
Gula merah sesuai selera
Garam sesuai selera
1 sdt lengkuas bubuk
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus dengan daun salam hingga wangi. Masukkan tempe dan labu siam. Aduk rata .Tuangkan air
- Masak hingga matang. Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.
4. Sambal Goreng Labu Siam
pixabay.com
Bahan-bahan yang digunakan:
1 buah labu siam
1 ikat kacang panjang
500 ml santan dari 1/4 butir kelapa
4 ekor udang
1 lembar daun salam
1 lembar daun jeruk
1 cm lengkuas, memarkan
1 buah cabai merah, iris serong
2 buah cabai hijau, iris serong
1/2 sdt garam
1 sdt gula pasir
3 sdm minyak untuk menggoreng
Bumbu halus:
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih
3 buah cabai merah
1 sdt terasi goreng
1 sdt asam Jawa
Cara membuat:
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, lengkuas, daun salam, daun jeruk dan udang hingga harum. Masukkan santan, garam, gula, cabai merah, cabai hijau dan labu siam, biarkan mendidih. Masak hingga labu siam empuk (tapi jangan terlalu lunak). Masukkan kacang panjang.
- Angkat dan sajikan.
5. Labu Siam Tumis Daging Pedas
pixabay.com
Bahan-bahan yang digunakan:
6 buah baby labu siam atau 2 buah labu siam ukuran sedang, bersihkan dan iris panjang, rendam dalam air, cuci bersih, tiriskan
100 gr daging sapi atau ayam giling
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
6 buah cabai merah
1 buah tomat ukuran kecil, potong-potong
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdm saos tiram
1/4 sdt kaldu bubuk
100 ml air
Minyak untuk menumis
Garam dan gula secukupnya
Cara membuat:
- Ulek setengah kasar bawang putih, bawang merah, dan cabai merah.
- Tumis bumbu ulek sampai harum, masukkan daging giling. Aduk rata. Masak daging sampai berubah warna.
- Tambahkan labu siam, merica bubuk, saos tiram, kaldu bubuk, dan air. Aduk sampai merata.
- Masak sampai labu siam setengah masak. Masukkan tomat, aduk rata.
- Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.