Dapat Penumpang Nonis yang Penuh Toleransi, Curhatan Driver Ojol Ini Viral
Curhatan driver ojol yang dapat penumpang nonis penuh toleransi ini viral.
Curhatan driver ojol yang dapat penumpang nonis penuh toleransi ini viral.
Dapat Penumpang Nonis yang Penuh Toleransi, Curhatan Driver Ojol Ini Viral
Belum lama ini, driver ojol dengan akun @sedulur_ningrat juga menceritakan pengalamannya saat Ramada. Sebagai driver ojek online, Ia mendapat penumpang yang rasa toleransiya sangat tinggi.
Video yang ia unggah beberapa hari lalu ini pun viral hingga ditonton lebih dari lima juta kali. Tak sedikit juga yang membanjiri kolom komentar.
"Dapet penumpang yang toleransinya tinggi banget guys," ujarnya di awal video.
"Jadi gue dapet order dari mall artha gading tujuannya ke apartemen di daerah Glodok," ujarnya melanjutkan cerita.
Setelah menjemput penumpangnya, penumpang ini pun bertanya estimasi perjalanan mereka kira-kira berapa lama. Karena kondisi sore hari dan sering macet, driver ini menjelaskan jika estimasi akan sampai dalam waktu kurang lebih 40 menit.
tiktok.com
- Viral Curhatan Pilu Istri Driver Ojol usai Motor Suaminya Dimaling, Kini Tak Bisa Kerja Lagi
- Driver Ojol Viral yang Pukul Bocah di Jalur Sepeda Minta Maaf, Kini Sudah Berdamai
- Perjuangan Driver Ojol Kerja 20 Jam Sehari Demi Biayai Kuliah Adiknya Ini Viral, Tuai Pujian
- Viral Momen Driver Ojol Tunarungu Pulang Kerja Disambut Keluarga, Doa Anaknya Curi Perhatian
Tiba Waktu Buka Puasa
Dapat penumpang di jam-jalan jelang buka puasa, ia tetap mengantarkan penumpang ini ke tujuannya. Di tengah perjalanan, radio mobil menyiarkan suara azan magrib yang menandakan sudah waktunya berbuka puasa. Di momen inilah si penumpang bertanya 'Pak bapak gak buka puasa?'.
tiktok.com
Belum Beli Takjil
Saat ditanya, ia pun menjawabnya dengan sopan dan berkata 'Iya bu nanti saya belum beli takjil'. Siapa sangka, penumpang tersebut justru menyuruhnya berhenti jika ada penjual takjil. Padahal Ia mengira jika ibu tersebut mungkin sedang buru-buru karena di awal menanyakan estimasi perjalanan.
Setelah berhenti di penjual takjil dan akan turun, penumpang justru memintanya untuk tidak perlu turun dan biar ia saja membelikan takjil. Driver ini pun bingung karena ia belum mengatakan ingin beli apa, bahkan juga tak memberikan uang untuk membeli.
Beli Banyak Jenis Takjil
Saat naik kembali ke mobil, penumpang ini pun membeli banyak jenis takjil. Ia lalu menawari apa yang diinginkan driver ojolnya ini.
"Saya kolaknya aja bu," ujarnya menjawab pertanyaan penumpang tersebut.
Setelah menghabiskan kolak di tengah perjalanan, akhirnya mereka sampai di tujuan. Namun, takjil lain yang dibeli penumpang tersejut justru ditinggal dan diberikan untuknya.
"Nah pas mau turun, takjilnya gak dibawa sama penumpang gue guys. Kata dia udah pak ini buat bapak aja deh," ujarnya.
tiktok.com
Singkatnya, penumpangnya pun turun dan membayar ongkos perjalanan secara cash. Namun siapa sangka, saat akan diberi kembalian penumpang ini menolak. Video ini pun viral dan menuai perhatian warganet.
"Kita non muslim emg ikutan antusias kalo berburu takjil. Apalgi buat berbagi buat yg puasa.Serasa ikut puasa dan dpt pahalanya," tulis seorang warganet.
"Mba ART gw puasa, tp gw yg heboh beliin dia takjil," tulis yang lain.
"Abang yg cerita smbil ketawa2..aku yg dengerin pen nangis, indahnya tolenrasi," ujar yang lain.