Viral Pria Hobi Koleksi Barang Jadul, Bikin Warganet Bernostalgia
Barang-barang jadul yang dikoleksi pria ini sukses mencuri perhatian warganet.
Barang-barang jadul yang dikoleksi pria ini sukses mencuri perhatian warganet.
Viral Pria Hobi Koleksi Barang Jadul, Bikin Warganet Bernostalgia
Viral
Belum lama ini, sebuah video yang diunggah akun @kapsulwaktunusantara viral di TikTok. Dalam video itu, ia memamerkan koleksi produk kebutuhan rumah tangga, buku, majalah, hingga iklan jadul. Salah satu unggahannya bahkan sudah dilihat lebih dari 12 juta kali.
- Viral Anak Papua Menangis saat Tahu Para TNI Akan Segera Pulang, Banjir Doa Warganet
- Viral Bapak-Bapak Muda Nongkrong Sambil Momong Anak, Curi Perhatian Warganet
- Viral Kisah Pria Pacaran Beda Agama selama 3 Tahun, Akhirnya Dimualafkan Habib Syech
- Viral Pintu Kaca di Kamar Mandi Pecah Tiba-Tiba saat Dipegang, Bikin Warganet Ngeri
Salah Kaprah dan Rasa Penasaran Warganet
Karena viralnya video yang diunggahnya, banyak warganet yang penasaran bagaimana awal mula kelontong jadul ini ada. Bahkan ada yang salah kaprah mengira toko kelontong ini sudah tutup selama 40 tahun lamanya. Untuk menjawab rasa penasaran warganet tentang kelontong jadul ini, pemilik video pun menjelaskan fakta sebenarnya.
Awal Mula
"Berawal sejak aku SD yang suka baca buku di perpustakaan, suka melahap setiap bacaan buku ini di jam istirahat. Dan pada akhirnya dari SMP SMA hingga akhir tahun 2021 aku mulai hunting buku-buku dari loak ke loakan. Bukunya random apa aja. Awalnya aku suka baca buku-buku berkaitan dengan sejarah, budaya, dan masa lalu. Dan akhirnya suka ngumpulin buku-buku lainnya juga seperti dokumen dan arsip yang menyangkut nilai seni dan kearifan lokal," jelasnya.
Majalah Jadul
"Dan pada akhirnya aku juga ngumpulin majalah seperti Gadis, Femina, Kartini, Aneka Yes, dan lainnya juga. Dan kalian tahu, aku itu ngumpulin ribuan iklan yang aku kutip dari majalah jadul dari tahun 40 hingga 2000-an," lanjutnya.
tiktok @kapsulwaktunusantara
Jadi Tertantang
Ia juga mengaku menjadi tertantang mengumpulkan barang-barang zaman dulu.
"Dan ini membuat aku tertantang banget ngumpulin benda-benda di depan mata kalian ini. Seperti mainan, produk-produk jaman dulu, dan apapun seperti sampo dan bedak-bedak lainnya seperti ini," jelasnya.
tiktok @kapsulwaktunusantara
Hal Paling Berkesan
Ia juga menjelaskan hal paling berkesan saat mengumpulkan hal-hal jadul ini. "Dan yang paling berkesan itu ketika aku ngumpulin iklan-iklan jadul pada tahun 70-an yang masih hitam putih dan berikut menemukan bendanya seperti bedak purol ini. Inilah kepuasan yang luar biasa," jelasnya.
Tak Tahu Kapan Akan Berhenti
Ia juga mengaku tak tahu kapan akan berhenti mengumpulkan benda-benda ini.
"Dan hingga sekarang aku nggak bakalan tahu sampai kapan bakal berhenti untuk ngumpulin produk-produk ini. Dan jika kalian berpikir rumah ini terlihat seperti toko kelontong, itu juga salah. Ini adalah rumah peninggalan bekas almarhum nenek dan kakek semasa masih hidup. Terkahir aku jadikan rumah ini galeri kelontong jadul yang aku mulai dari nol di tahun 2018," tutupnya.
Warganet pun dibuat bernostalia dengan beragam koreksi yang dimiliki pria ini. "lihat barang2 ini nangis karena yg teringat pertama kali hanya almarhum uti.. alfatihah untuk utiku sayang,' tulis warganet. "Ngedapetin barang2 nya itu loh darimana ya kok kakak ini bsa ya dapetin barang2 jadul d zaman skrg ini, salut bgt dah" tulis seorang warganet. "Boleh berkunjung ga ya? Atau nnti dijadikan museum huhu," tulis yang lain.