Ahok: Kata Ibu Megawati, kalau kerja baik pasti didukung PDIP
Ahok memastikan akan tetap menghargai jerih payah Teman Ahok untuk mendorongnya maju melalui jalur independen.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang mengklaim sudah mendapatkan dukungan dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk maju kembali pimpin ibu kota meskipun belum secara resmi disampaikan. Namun, katanya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno putri secara lisan telah menyatakan akan mendukungnya maju tanpa syarat dan melalui jalur independen.
"Memang PDIP mau dukung kok. Sudah ngomong. Maka sekarang kita ingin Teman Ahok bagaimana, begitu loh. Dari dulu dia (Megawati) juga sudah ngomong," kata Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Selasa (23/2).
Ahok sesumbar, dirinya hanya harus bekerja dengan baik dan total mengabdi kepada masyarakat sebagai syarat mendapatkan dukungan itu. Seperti saat PDIP mendukung wali kota Surabaya beberapa tahun lalu.
"Bagi Ibu Mega sebenarnya sederhana, kalau kita kerjanya baik, bisa menolong masyarakat, bisa jadi model, pasti didukung (PDIP). Sama kayak dukung Bu Risma kan. Bu Risma juga tenang-tenang saja, pasti PDIP dukung Bu Risma," jelasnya.
Ditambahkannya, Ahok ingin ada komunikasi mendalam dengan Teman Ahok bila dukungan ini benar diberikan. Meski begitu, Ahok memastikan akan tetap menghargai jerih payah pendukungnya itu untuk mendorongnya maju melalui jalur independen.
"Ya kita sih tetap menghargai yang jalur independen Teman Ahok dong. Mereka tetap kumpulkan (dukungan) sampai bulan April. Sudah pasti cukup kok," pungkas orang nomor satu DKI ini.