Ahok: Tanya saja dateng dari mana tuh lampu Masjid Luar Batang
Ahok tak ambil pusing atas sikap pengurus Masjid Keramat Luar Batang yang ogah mengakui adanya perbaikan oleh DKI.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tak ambil pusing dengan sikap pengurus Masjid Keramat Luar Batang, Jakarta Utara, yang tidak mau mengakui adanya perbaikan masjid oleh Pemprov DKI. Padahal sebelumnya Ahok mengklaim telah mempercantik masjid itu.
"Kalau dia enggak mau ngaku ya sudah, tanya saja datang darimana tuh lampu," kata Ahok di Balai kota, Jakarta, Senin (28/3).
Di tahun 2014, kata Ahok, Pemprov DKI telah memperbaiki sistem penerangan dan mengecat masjid itu. Menurut Ahok, sejak lampu diperbaiki, penerangan menjadi lebih baik bahkan melebihi bangunan lain di sekitarnya.
"Makanya sekarang tanya sama dia. Aku lupa, 2014 kayaknya selesai, itu kita cat dan pasang lampu. Kalau kamu malam-malam lewat, Masjid Luar Batang itu terangnya minta ampun, bagus," klaim Ahok.
Ahok mengakui belum pernah meninjau langsung masjid tersebut. Namun, bukan berarti masjid itu luput dari perhatiannya. Ahok mengaku telah meminta pengembang dari pulau di Jakarta Utara untuk membayar kewajiban kepada Pemprov DKI, salah satunya dengan memperbaiki masjid.
"Saya enggak pernah ke sana, cuma minta orang pasangin. Kan kita semua pengembang. Kita lihat dari jauh, itu pengembang yang di pulau," jelas mantan politisi Gerindra ini.