Anies: Keadilan sosial yang akan menjaga persatuan
Oleh sebab itu merupakan tugas bersama bagaimana menciptakan keadilan di tengah kesenjangan yang semakin meluas.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menilai keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, sebagai inti yang dapat mempersatukan seluruh elemen bangsa. Oleh sebab itu, dia menyebut merupakan tugas bersama bagaimana menciptakan keadilan di tengah kesenjangan yang semakin meluas.
"Saya ingin menggarisbawahi kesatuan itu ditopang keadilan. Keadilan sosial yang akan menjaga persatuan. Karena itu tugas terbesar kita hari ini adalah memastikan hadir keadilan sosial," kata Anies di Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat, Jumat (1/6).
-
Apa yang disampaikan Anies Baswedan di sidang perdana PHPU? "Karena memang sebagai prinsipal di awal kami hadir menyampaikan pesan pembuka sesudah itu nanti disampaikan lengkap oleh tim hukum," kata Anies, kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Apa yang dititipkan Anies Baswedan kepada majelis hakim MK? Kita titipkan ke majelis hakim kepercayaan untuk menentukan arahnya ke depan. Kami yakin semoga majelis diberikan keberanian, kekuatan untuk memutus yang terbaik untuk Indonesia kedepan
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Apa peran kakek Anies Baswedan di masa perjuangan kemerdekaan? Kakek Anies dulu juga dikenal sebagai seorang tokoh nasionalis dan jurnalis pejuang kemerdekaan.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
Berkaca pada masa lalu, Anies menilai kunci persatuan adalah bagaimana bangsa Indonesia untuk tetap bersama dan teguh untuk melawan penjajahan.
"jika diterapkan pada saat ini, maka resep utama ya adalah keadilan sosial," jelas dia.
Anies menghadiri upacara Hari Lahir Pancasila di Kementerian Luar Negeri. Dia hadir didampingi sang paman, yang mewakil ayahnya, AR Baswedan.
"Saya sebagai gubernur dan paman saya sebagai putra AR Baswedan mendapat undangan karena menjadi bagian dari penyusunan konstitusi," dia bercerita.
Diketahui, upacara memperingati hari lahirnya Pancasila dihelat pagi ini di Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri, Jalan Taman Pejambon, Jakarta Pusat, Jumat (1/6/2018), pukul 08.00 WIB. Upacara ini dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo.
Reporter: Muhammad Radityo
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Gaya Jokowi berpakaian adat Jawa saat pimpin upacara Hari Lahir Pancasila
Jokowi ajak politisi hingga ulama amalkan Pancasila dalam kehidupan
Fahri sebut saat ini Pancasila disalahgunakan untuk memecah belah bangsa
Hari Lahir Pancasila, Jokowi minta atlet Asian Games semangat berprestasi
Din Syamsudin: Jangan dipersoalkan kapan Pancasila lahir dan oleh siapa
Jokowi: Sampai akhir zaman Pancasila akan mengalir di denyut nadi seluruh rakyat