Anies Ungkap Tujuh Kecamatan Belum Ada Kasus Corona
Dia meminta kepada para Wali Kota untuk mendata RT/RW mana saja yang belum terpapar Virus Corona. Dia ingin Wali Kota juga mensosialisasikan RT/RW bersih ini agar penyebaran Virus Corona bisa dicegah.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut masih ada tujuh kecamatan yang tidak ada kasus positif Corona. Hal tersebut disampaikan dalam teleconference dengan Wali Kota.
Kendati demikian, dia tidak merinci kecamatan mana saja yang disebut belum terdapat kasus Covid-19 itu.
-
Apa yang disindir Anies Baswedan tentang Gubernur DKI? Anies Sindir Ada Gubernur DKI Tak Tuntas Janji Jabat 5 Tahun: Jangan Hukum Saya Capres Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
"Nah kita ingin coba bisakah kita mengatur di level RW yang paling kecil kalau melihat kelurahan dan kecamatan, kecamatan saja sudah berapa bu kadis yang ada kasus Covid. Di kecamatan itulah tinggal 7 kecamatan yang tidak ada kasus," katanya dikutip dari YouTube Pemprov DKI Jakarta, Senin (30/3).
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu ingin bisa lebih mengatur persebaran Virus Corona di Jakarta. Caranya dengan menjaga wilayah terkecil yaitu RT/RW.
Anies menjelaskan, dalam lingkup yang kecil bisa dikendalikan karena masih banyak ditemukan RT/RW yang bersih dari persebaran Corona.
"Jadi kita jangan kendalikan di level kecamatan tapi di level RT/RW itu masih banyak ketemu RT/RW yang bersih. RT/RW bersih ini harus dijaga," tegasnya.
Dia meminta kepada para Wali Kota untuk mendata RT/RW mana saja yang belum terpapar Virus Corona. Dia ingin Wali Kota juga mensosialisasikan RT/RW bersih ini agar penyebaran Virus Corona bisa dicegah.
Menurutnya, akan lebih baik mensosialisasikan daerah yang aman ketimbang harus melaporkan zona merah di DKI. Agar memberikan dampak positif dan warganya semangat untuk menjaga dari Covid-19.
"Kalau umumkan daerah merah jawabannya pasrah saja. Kalau itu daerah aman maka pilihan warga adalah, mau tetap aman atau membiarkan ada yang tertular dan berdampak kepada yang lainnya," tutup Anies.
(mdk/fik)