Besok Naik Transjakarta, MRT dan LRT Hanya Bayar Rp1
Tarif Rp1 berlaku pada Kamis, 22 Juni 2023 pukul 00.00 sampai 23.59 WIB.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengatakan, akan menggratiskan tarif transportasi umum Transjakarta, MRT, LRT untuk menyambut Hari Ulang Tahun ke-496 DKI Jakarta. Tarif ini berlaku pada Kamis, 22 Juni 2023 pukul 00.00 sampai 23.59 WIB.
"Jadi untuk besok agar ada keriaan masyarakat pada perayaan hari ulang tahun Jakarta maka untuk seluruh layanan angkutan massal mulai dari Transjakarta, MRT, LRT itu gratis," ujar Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo kepada merdeka.com, Rabu (21/6).
-
Transjakarta apa saja yang akan dihapus dari aset Pemprov DKI? Merek Bus Transjakarta yang akan masuk kandang alias dihapus dari aset Dishub DKI Jakarta adalah: Zhongtong, Yutong, Hino, Mercedes, Hyundai, Komodo, Ankai, dan Inobus.
-
Di mana MRT Jakarta berada? Terdapat enam kilometer jalur Mass Rapid Transit (MRT) di bawah tanah Jakarta.
-
Kenapa ratusan bus Transjakarta akan dihapus dari aset Pemprov DKI? Ratusan Bus Transjakarta Siap-Siap Masuk Kandang Bukan karena terbengkalai, melainkan 417 bus Transjakarta itu disebut telah habis pemakaiannya. Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan bus tersebut sudah selesai masa pakainya oleh PT Transjakarta dan diusulkan dihapus dari aset. "Artinya, keseluruhan bus ini sudah selesai masa pakainya, maka ini diusulkan untuk dihapuskan," kata Kadishub.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Bagaimana MRT Jakarta dibangun? Koridor 1 MRT mulai beroperasi sejak 2019. Jalurnya sepanjang 16 kilometer. 10 kilometer jalur layang dan 6 kilometer di bawah tanah.
-
Apa tujuan dari perpanjangan jam operasional Transjakarta? Perpanjangan jam operasional armada bus Transjakarta diharapkan dapat mengantisipasi terjadinya kepadatan pelanggan setelah laga berlangsung. Sehingga, masyarakat yang menonton bisa kembali ke rumahnya masing-masing dengan cepat.
Namun, pengguna transportasi umum tetap wajib menempelkan tiket (tap in) di gerbang penumpang. Saat tap in, saldo e-money akan terpotong Rp1 agar tercatat telah melakukan transaksi di dalam sistem.
"Namun dalam penerapannya karena agar tercatat satu kali transaksi maka tetap akan dicatat Rp1. Satu rupiah saja, itungannya Rp1 kan gratis," sambungnya.
Head of Corporate Secretary Division PT LRT Jakarta Sheila Indira Maharshi mengaku mendukung kebijakan Pemprov DKI yang menerapkan tarif Rp1 bagi penumpang besok.
“Sebagai salah satu operator transportasi publik yang melayani segenap masyarakat Jakarta, LRT Jakarta mendukung kebijakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengenai penerapan tarif Rp1 di LRT Jakarta pada tanggal 22 Juni 2023,” kata Sheila Indira Maharshi.
Reporter Magang: Alya Fathinah