Menyambut HUT ke-78 Kemerdekaan RI, warga RW 09 Penggilingan-Cakung berlomba mempercantik kawasannya dengan membuat gapura yang terbuat dari barang bekas.
FOTO: Kreativitas Warga Penggilingan-Cakung Menyulap Barang Bekas Jadi Gapura 17 Agustus
Warga RW 09 Penggilingan-Cakung sibuk menghias kampung mereka untuk menyambut peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI.
Kreatifnya, warga di sana memanfaatkan barang-barang bekas itu untuk dikreasikan menjadi Gapura 17 Agustus yang unik.
Advertisement
Kreasi warga yang dibuat untuk memeriahkan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia ini diinisiasi oleh warga sendiri untuk bersilaturahmi dan bergotong royong.
Pengerjaannya sendiri sudah berlangsung selama tiga minggu mulai dari pengumpulan barang bekas botol plastik hingga proses berdirinya hiasan gapura.
Penggunaan barang bekas seperti sendok, botol minuman yang terbuat dari plastik mereka kreasikan dalam wujud dan tampilan yang menarik.
Para warga juga memanfaatkan barang bekas milik mereka dan bank sampah warga dimana RW 09 dan masing-masing RT menunjukkan kreasi membuat keunikan dari barang bekas.
Selain itu, dari RW juga menghimbaukan kepada RT untuk mewajibkan warganya memasang bendera merah putih sebagai simbol semangat kemerdekaan RI.
Kampung ini juga mendapat apresiasi dari kelurahan dan bahkan sampai tingkat Walikota untuk menjadi kampung juara setiap RT.
Hiasan lainnya pun terlihat di kawasan RW 09 Penggilingan-Cakung. Seperti deretan bendera plastik ini yang menghiasi sepanjang jalan itu.
Penampilan gapura lainnya pun juga tak menarik di sebuah RT yang berada dalam satu kawasan RW 09 Penggilingan-Cakung.