Ini pesan Jokowi untuk para buruh yang berdemo
Jokowi tidak mempermasalahkan para buruh yang hari ini menggelar aksi May Day.
Hari ini, 1 Mei 2013, sejumlah pusat-pusat pemerintahan di geruduk ribuan buruh. Termasuk kantor Balai Kota, tempat Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) berkantor.
Jokowi tidak mempermasalahkan 1 Mei sebagai May Day, hari buruh serta Jakarta diserbu dan dijadikan sebagai sasaran demo.
"Demo yang paling penting jangan ganggu lalu lintas dan anarkis," pesan Jokowi di Kantor Balai Kota, Rabu (1/5).
Namun demikian, kedua pesan Jokowi itu tentunya tidak diindahkan. Pasalnya, demo massa buruh sudah dipastikan berdampak lalu lintas macet dan pengguna jalan jadi tertunda.
Massa buruh siang ini menutup Jalan Merdeka Selatan dengan memadati badan jalan sebagai parkir motor dan kendaraan yang mereka bawa.
Selain itu, operasional dua koridor Busway dihentikan sementara waktu. Hal ini karena massa buruh sudah memadati Bundaran HI dan Jalan Gatot Subroto.
Akibatnya, operasional bus Transjakarta koridor I (Blok M-Kota) dan koridor IX (Pinangranti-Pluit) terpaksa dihentikan sementara.