PPP soal Lulung ancam mundur: Kita tak bergantung pada perorangan
PPP tegaskan belum soal Pilgub DKI baru dibicarakan setelah Muktamar pada April mendatang.
Tensi politik pemilihan calon gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2017 mendatang semakin memanas. Walaupun waktunya semakin mepet, sejauh ini DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) belum memutuskan sinyal-sinyal siapa yang bakal didukung dan diusung dalam perhelatan tersebut. Tak terkecuali Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
"Soal ngusung Ahok itu juga malah belum ada yang menyuarakan sejauh ini," kata Wakil Sekretaris Jenderal DPP PPP Muktamar Surabaya, Arsul Sani saat dihubungi dari Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (4/3).
Lebih lanjut, Arsul menambahkan, PPP tak menggubris ancaman Lulung ingin mundur dari partai bila mengusung Ahok. Karena usulan Lulung untuk mengusung Yusril sebagai calon gubernur DKI Jakarta tak kesampaian.
"Tapi soal orang mau mundur terlepas penyebabnya karena setuju tidaknya dengan calon yang diusung, maka yang bisa saya katakan bahwa PPP partai yang sudah lama tidak bergantung pada orang perorangan," jelasnya anggota Komisi III DPR ini.
Dia kembali menegaskan partainya belum bersikap akan mengusung Yusril Ihza Mahendra seperti yang dikatakan Lulung. Arsul menegaskan, PPP baru fokus memikirkan Pilgub DKI Jakarta setelah menggelar Muktamar pada bulan April nanti.
"Itu baru suara Haji Lulung, pada level DPP belum ada pembahasan soal calon gubernur, karena fokus kita adalah penyelenggaraan Muktamar April yang akan datang," jelas Arsul.
Baca juga:
Lulung pilih mundur cagub jika PPP dukung Ahok
Ahmad Dhani mulai tebar serangan ke Ahok sampai seret nama Jokowi
Masalah di Jakarta sudah lama, bukan cuma di zaman Ahok
Pak Ahok itu, pikirannya masih seperti Belanda
Dhani: Ahok diback up 100 persen oleh Jokowi
Dhani: Saya tak yakin Ahok lebih pintar, saya kurang finansial saja
Dilirik partai hadapi Pilgub, Haji Lulung sebut Ahok jangan sombong
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Bagaimana Ahok dan Puput Nastiti Devi menunjukkan kebersamaan saat berlibur? Mereka pun membagikan potret momen-momen kebersamaan saat liburan di akun Instagram miliknya.
-
Apa yang dikatakan Hasto mengenai peluang Anies dan Ahok di Pilgub DKI 2024? Hasto mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan terkait peluang PDI Perjuangan memasangkan dua mantan gubernur DKI Jakarta yakni Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur - wakil gubernur DKI Jakarta.
-
Kapan Lukman Hakim meninggal? Lukman Hakim meninggal di Bonn pada 20 Agustus 1966.
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.