Rombak jabatan, Anies lantik sejumlah wali kota baru hari ini
Rombak jabatan, Anies lantik sejumlah wali kota baru hari ini. Anies belum membeberkan nama-nama pejabat yang ia rombak, namun Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono menyebut sejumlah nama telah disetujui DPRD DKI sebagai wali kota.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan melantik seluruh wali kota haru hari ini. Pengumuman lebih lanjut akan disampaikan jika persiapan sudah selesai.
"Nanti pelantikan Insya Allah akan dilakukan, kita nanti akan mengumumkan sesudah semuanya siap," kata Anies di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, Kamis (5/7).
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Apa yang disampaikan Anies Baswedan di sidang perdana PHPU? "Karena memang sebagai prinsipal di awal kami hadir menyampaikan pesan pembuka sesudah itu nanti disampaikan lengkap oleh tim hukum," kata Anies, kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah melakukan pertemuan dengan Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
Anies menyebut perombakan pejabat adalah hal wajar, bukan hal yang perlu ditakuti. "Saya ingin garis bawahi peremajaan, promosi, rotasi, dalam sebuah organisasi itu sesuatu yang normal, wajar. nature nya organisasi ya akan selalu seperti itu. justru kita ingin menjalankan itu dengan baik, dengan benar," katanya
Anies belum membeberkan nama-nama pejabat yang ia rombak, namun Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono menyebut sejumlah nama telah disetujui DPRD DKI sebagai wali kota.
"Kemarin yang diusulkan DPRD untuk calon wali kota Jakarta Pusat itu Bayu Megantara menggantikan Mangara Pardede," ujar Gembong.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah Syamsudin Lologau, menurut Gembong akan menjadi wali kota Jakarta Utara. Sementara itu, wali kota Jakarta Utara saat ini yaitu Husein Murad akan menjadi bupati Kepulauan Seribu.
Gembong mengatakan Rustam Effendi, wali kota Jakarta Utara yang mundur di era Basuki Tjahaja Purnama menjadi wali kota Jakarta Barat. Untuk walikota Jakarta Timur adalah Anwar yang sebelumnya merupakan wakil wali kota Jakarta Timur.
Untuk Jakarta Selatan, pejabat dari Dinas Sosial Marula akan menjabat sebagai wali kota Jakarta Selatan.
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sandi 'hidupkan' lagi Jakarnaval beranggaran Rp 3,7 M: Los Angeles aja punya parade
Jawab tantangan Jokowi, Pemprov DKI gelar Jakarnaval sambut Asian Games
Ribetnya sistem pengaduan di DKI saat ini, warga 'dilempar-lempar' tanpa ada solusi
Kesulitan soal situs PPDB, ibu-ibu ngamuk di balai kota DKI
Sandi merasa sebutan Anies Gubernur Indonesia bentuk motivasi dari Mendagri
Sandiaga minta maaf ganjil genap diperluas demi Asian Games & perbaiki udara di DKI