Rombongan Jokowi-Ahok tertahan, Satpol PP dorong warga menjauh
Koordinasi kurang baik antara pasukan pengawal Jokowi Ahok dengan pasukan yang mengamankan jalan.
Rombongan kirab Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sempat terhenti saat tiba di Bundaran HI. Penyebabnya adalah ramainya antusias warga.
Beberapa saat rombongan Jokowi Ahok berhenti karena warga berebut ingin mengabadikan momen dengan mereka. Terpaksa beberapa satuan polisi pamong praja mendorong para warga yang mencoba masuk ke dalam barisan.
"Tolong ibu minggir," teriak salah satu satpol PP.
Berdasarkan pantauan merdeka.com, terjadi koordinasi yang kurang baik antara pasukan pengawal Jokowi Ahok dengan pasukan yang mengamankan jalan. Pasalnya rombongan harus terhenti lagi karena pasukan drum band belum bergerak.
"Tolong yang depan jalan lagi. Buka ruas kanan dan kiri," sentak satpol PP pengaman Jokowi Ahok kepada pasukan yang berada di depan.
Seperti diketahui, Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) akan melakukan duet bersama raja dangdut Rhoma Irama. Bahkan dalam pagelaran penyambutan pergantian tahun ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah menyiapkan 3800 satpol PP.