Sepekan Terakhir, Permintaan Alat Tes Cepat Covid-19 di Pasar Pramuka Meningkat
Permintaan konsumen terhadap alat tes cepat di Pasar Pramuka meningkat seiring jumlah masyarakat yang tertular Covid-19 di Jakarta terus mengalami penambahan.
Permintaan alat tes cepat Covid-19 di Pasar Pramuka, Jakarta Timur meningkat. Peningkatan 5-10 persen terjadi dalam sepekan terakhir.
"Sepekan ini ada peningkatan (pembelian alat tes cepat Covid-19), tapi tidak signifikan, sekitar 5-10 persen saja," kata Ketua Harian Himpunan Pedagang Farmasi Pasar Pramuka, Yoyon, di Jakarta, Kamis (4/2) seperti diberitakan Antara.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Apa yang membuat kelelawar rentan terhadap penyebaran virus? Salah satu faktor utama yang membuat kelelawar menjadi vektor utama penyakit adalah keanekaragaman spesiesnya. Saat ini, diperkirakan ada sekitar 1.000 spesies kelelawar yang tersebar di seluruh dunia, menjadikannya salah satu ordo mamalia yang paling beragam. Keanekaragaman ini menciptakan peluang yang lebih besar bagi virus untuk bermutasi dan menginfeksi berbagai spesies kelelawar, sehingga meningkatkan kemungkinan penyebaran ke manusia.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
Permintaan konsumen terhadap alat tes cepat di Pasar Pramuka meningkat seiring jumlah masyarakat yang tertular Covid-19 di Jakarta terus mengalami penambahan.
Kasus paparan pandemi Covid-19 di Jakarta pada Rabu bertambah 3.567 orang. Total kasus positif meningkat dari sebelumnya 276.694 kasus menjadi 280.261 kasus.
Berdasarkan data dari laman corona.jakarta.go.id, Rabu (3/2), penambahan kasus sebanyak 3.567 kasus berdasarkan hasil dari pemeriksaan usap (swab test PCR) sehari sebelumnya, yakni pada Selasa (2/2) sebagai temuan kasus hasil tes harian yang dilaporkan (temuan asli).
Yoyon menawarkan sejumlah produk primer kesehatan untuk keperluan masyarakat yang terindikasi terpapar Covid-19.
"Kalau di kami rata-rata produk primer untuk tes cepat antibodi maupun antigen. Harganya untuk tes cepat antibodi Rp30 ribu per alat, sedangkan antigen Rp60 ribu per alat," katanya.
Dikatakan Yoyon, penjualan alat tes cepat itu dikhususkan untuk masyarakat sebab permintaan dari rumah sakit atau tempat-tempat fasilitas kesehatan telah dipasok oleh distributor yang ditunjuk pemerintah.
"Kalau untuk rumah sakit atau dokter ada distribusi sendiri. Kalau kami untuk warga yang mau tahu, ada indikasi atau tidak," katanya.
Menurut Yoyon, permintaan konsumen yang paling banyak adalah produk tes cepat antibodi karena penggunaannya yang mudah dan simpel.
Pedagang alat kesehatan lainnya, Alferdi, mengatakan harga alat tes cepat Covid-19, khususnya antigen masih bervariasi di tingkat pedagang Pasar Pramuka.
"Kalau saya untuk alat antigennya Rp80 ribu per alat. Kalau antibodi masih relatif sama di harga Rp30 ribu per alat," katanya.
Pedagang yang berjualan di lantai dasar Pasar Pramuka itu mengatakan mayoritas pembelian alat kesehatan dilakukan secara daring.
"Tapi ada juga masyarakat yang datang langsung ke toko buat liat sendiri barangnya. Biasanya dari klinik untuk beli tes cepat antibodi," katanya.
Baca juga:
Gelar Pesta Pernikahan di 2021 Belum Aman dari Covid-19
Menkes Budi Gunadi: Cara Atasi Pandemi dengan Kurangi Laju Penularan
Pokja KIPI Minta Warga Garut Tidak Khawatir dengan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19
Dinkes Solo Usul Biaya Tes Screening Pendonor Plasma Konvalesen Masuk APBD
Pemprov DKI Tunggu Kemenkes Setujui Penambahan 2.767 Tenaga Kesehatan di Jakarta
PAN Dukung Jakarta Berlakukan Lockdown Akhir Pekan