Ucapkan selamat, Anies yakin Djarot mampu tuntaskan sisa program
Gubernur terpilih DKI Jakarta, Anies Baswedan, memberikan selamat kepada Djarot Saiful Hidayat resmi dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjabat gubernur. Dia meyakini bahwa Djarot mampu menyelesaikan pelbagai pekerjaan dalam lima bulan ke depan.
Gubernur terpilih DKI Jakarta, Anies Baswedan, memberikan selamat kepada Djarot Saiful Hidayat resmi dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjabat gubernur. Dia meyakini bahwa Djarot mampu menyelesaikan pelbagai pekerjaan dalam lima bulan ke depan.
Ucapan itu disampaikan Anies usai menghadiri buka bersama dengan DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) di Jakarta. Hadir dalam buka bersama itu, Ketum DPP IKM sekaligus wakil ketua DPR Fadli Zon, Sekjen DPP IKM Nefri Hendri, Ketua Harian DPP IKM Andre Rosiade dan Ketua Panitia acara Tundra Meliala.
Menurut Anies, Djarot seharusnya menyelesaikan program Jokowi dan Basuki T Purnama (Ahok) ketika menjabat gubernur dan wakil gubernur DKI pada 2012 silam. "Selamat menjalankan tugas. Insya Allah semua yang menjadi program Pak Jokowi-Basuki akan bisa dituntaskan. Dan saya percaya Pak Djarot bisa menuntaskan itu," kata Anies, Kamis (15/6)
Terkait permintaan Djarot meneruskan beberapa program, Anies menegaskan masalah itu tengah didiskusikan. Namun, Anies berharap Djarot mampu menyelesaikan sisa pekerjaan. Sehingga nantinya bisa dilihat apa saja masalah belum terselesaikan.
"Dengan begitu satu periode pemerintahan bisa tunai semua janjinya. Ini kesempatan sebenarnya untuk mereview apa-apa saja yang dijanjikan, dan lima bulan tersisa ini untuk menuntaskan semuanya. Saya harap, meski Pak Djarot tidak ikut Pilkada (2012), beliau mendapat mandat untuk meneruskan," ujarnya.
Di sisi lain, Anies juga berterima kasih kepada DPP IKM. Menurutnya, komunitas ini begitu membantu dalam kampanye Pilgub DKI beberapa waktu lalu. Dia berharap komunitas ini nantinya bisa bersinergi dengan OK OCE, lantaran warga Minang dikenal baik dalam mengelola wirausaha.
"Nanti kita ingin bersama-sama mengembangkan kegiatan itu lewat program OK OCE, dan sudah kita diskusikan beberapa kali, teman-teman baik yang punya wirausaha yang skala menengah besar dan kecil untuk terlibat bersama-sama. Jadi kerja bersama ini bukan hanya pada fase pemenangan, tapi juga untuk merealisasikan janji-janji kita untuk Jakarta yang lebih baik yang warganya bahagia," ungkapnya.
Sementara itu, Fadli juga meminta Anies dan Sandiaga Uno tidak lupa janji selama kampanye. Terutama untuk menjadikan Jakarta lebih manusiawi. "Pak Anies dan Sandi bisa segera merealisasikan janji-janji kampanye. Dan ini tentu saja membuat Jakarta lebih baik, lebih maju, lebih manusiawi," terang Fadli.
Baca juga:
Resmi gantikan Ahok, Djarot tak gunakan ruangan kerja Gubernur DKI
Jadi gubernur tanpa wagub, Djarot andalkan birokrat pemprov DKI
Ini pesan Jokowi usai lantik Djarot jadi Gubernur DKI
Sandiaga Uno dukung Djarot tertibkan PKL bikin macet di Tanah Abang
Bangunan liar di kolong jembatan Tol Teluk Intan ditertibkan
DKI gencar bangun flyover & underpass kurangi kecelakaan kereta
Pemprov DKI segera tertibkan lagi Pasar Ikan dan Bukit Duri
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah melakukan pertemuan dengan Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Kapan Anies Baswedan dan AHY bertemu di bandara? Kami juga sempat ngobrol-ngobrol, bertukar cerita sambil menikmati kopi dengan putra-putri Mas Anies di Bandara Soekarno-Hatta tadi (22/6).
-
Bagaimana Anwar Fuady dan Wiwiet Tatung saling mengenal? Anwar Fuady mengungkapkan bahwa ia telah mengenal Wiwiet Tatung sejak lama ketika masih di Palembang. Mereka awalnya bertemu melalui seorang teman yang juga saudara Wiwiet. Pada saat itu, keduanya masih bersama dengan pasangan mereka masing-masing.
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."