Paket Wisata Bali Lengkap dengan Fasilitas dan Harganya, Bisa Jadi Rekomendasi
Kini, tak perlu khawatir, Anda bisa berlibur ke Bali dengan mengambil paket wisata Bali dengan harga yang lebih terjangkau. Dalam hal ini, Anda perlu menentukan durasi waktu liburan yang ingin dilakukan. Misalnya 2 hai 1 malam, 3 hari 2 malam, atau 4 hari 3 malam.
Mengisi waktu liburan dengan berkunjung ke berbagai tempat wisata memang menjadi aktivitas yang menyenangkan. Selain dapat menikmati kualitas waktu bersama keluarga atau teman-teman, aktivitas liburan juga bisa membantu merelaksasi tubuh dari rutinitas keseharian yang padat. Dengan begitu, tubuh dan pikiran bisa kembali bugar dan siap kembali pada aktivitas sehari-hari.
Tidak perlu jauh-jauh hingga ke luar negeri, Indonesia mempunyai berbagai tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya adalah Bali. Bali merupakan salah satu provinsi yang memiliki beragam destinasi wisata alam menarik yang memanjakan mata. Bukan hanya itu, Bali juga memiliki budaya dan kearifan lokal eksotis yang menarik untuk diketahui.
-
Kapan Desa Wisata Nusa meraih juara? Desa Wisata Nusa telah menyabet juara di Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 kategori homestay.
-
Apa saja destinasi wisata yang ditawarkan di Jawa Tengah? Jawa Tengah adalah provinsi yang kaya akan keindahan wisata alam, budaya, dan sejarah. Salah satu destinasi yang memikat adalah Candi Borobudur, sebuah keajaiban arsitektur Buddha yang terletak dekat Magelang. Dibangun pada abad ke-9, Borobudur dikenal sebagai salah satu situs bersejarah terbesar dan paling indah di dunia.
-
Dimana Desa Wisata Jangglengan berada? Desa Jangglengan merupakan salah satu desa yang terletak di tepian Sungai Bengawan Solo.
-
Apa yang diharapkan dari pungutan wisatawan asing di Bali? Rektor Unud: Pungutan Wisman Harus Tingkatkan Kualitas Pariwisata Bali Babak baru pariwisata Bali akan dimulai pada 14 Februari 2024 nanti dengan penerapan pungutan bagi wisatawan asing yang masuk Bali. Terkait hal itu, Rektor Universitas Udayana Ngakan Putu Gede Suardana berharap, pungutan akan dibarengi dengan peningkatan kualitas pariwisata Bali.
-
Apa yang istimewa dari Taman Nasional Bali Barat? Kawasan konservasi meliputi Semenanjung Prapat Agung yang bergunung-gunung dan perairan pesisir di sekitarnya. Hutan, bakau, dan savana melindungi hewan langka seperti jalak Bali dan banteng. Di lepas pantai timur laut semenanjung, Pulau Menjangan dikelilingi oleh terumbu karang dan rumah bagi kijang asli dan candi Hindu kuno.
-
Apa yang menarik wisatawan untuk mengunjungi Bali? Keindahan alamnya yang memesona, budayanya yang kaya, serta keramahan penduduknya menjadikan Bali sebagai tujuan wisata yang tak pernah kehilangan daya tarik.
Kini, tak perlu khawatir, Anda bisa berlibur ke Bali dengan mengambil paket wisata Bali dengan harga yang lebih terjangkau. Dalam hal ini, Anda perlu menentukan durasi waktu liburan yang ingin dilakukan. Misalnya 2 hai 1 malam, 3 hari 2 malam, atau 4 hari 3 malam.
Dengan menentukan durasi waktu liburan, Anda bisa memilih paket wisata bali yang sesuai dengan budget atau uang yang dimiliki. Selain itu, Anda juga bisa menentukan jumlah anggota keluarga atau teman yang akan diajak berlibur. Semakin banyak orang, biasanya bisa mendapatkan harga yang lebih murah.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa rekomendasi paket wisata Bali dengan dengan fasilitas dan kisaran harga yang bisa menjadi pilihan.
Paket Wisata Bali Jimbaran dan Kintamani
©2021 Merdeka.com/Arie Basuki
Paket wisata Bali pertama adalah Jimbaran dan Kintamani. Paket wisata ini cocok jika Anda hanya memiliki durasi waktu 2 hari 1 malam untuk berlibur di Bali. Dilansir dari primabali.com, dengan paket wisata ini, Anda akan dijemput di Bandara, kemudian akan menuju ke Jimbaran d hari pertama. Di Jimbaran, Anda bisa mengunjungi Tanjung Benoa Watersport, Pantai Pandawa, Pura Uluwatu, dan makan malam di Sea Side Jimbaran. Di penghujung hari, Anda akan diantar untuk check in ke hotel yang sudah dipesan.
Kemudian pada hari kedua, Anda akan dijemput di hotel setelah sarapan, lalu menuju Batubulan untuk melihat penampilan Tari Barong, dilanjutkan dengan kunjungan ke Desa Tohpati melihat pembuatan batik, dan Desa Celuk melihat pembuatan kerajinan perak. Tidak sampai di situ, Anda juga akan mengunjungi Pura Tirta Empul, Kintamani, Kebun Kopi Luwak, dan terakhir check out hotel lalu menuju bandara.
Harga paket wisata ini cukup murah, yaitu dengan kisaran Rp1,8 juta per orang untuk rombongan 2 hingga 3 orang, Rp1,7 juta per orang untuk rombongan 4 hingga 5 orang, dan Rp1,3 juta per orang untuk rombongan 6 hingga 7 orang. Semakin banyak anggota yang ikut dalam paket wisata ini, maka Anda bisa mendapatkan harga yang lebih rendah.
Paket Wisata Bali Jimbaran, Kintamani, Tanjung Benoa
©2017 google
Paket wisata Bali berikutnya adalah tujuan Jimbaran, Kintamani, dan Tanjung Benoa. Paket wisata ini bisa Anda pilih jika Anda ingin berlibur ke Bali dengan durasi 3 hari 2 malam. Dengan paket wisata ini, Anda akan dijemput di bandara di hari pertama lalu langsung berlanjut untuk mengunjungi Pantai Pandawa, Garuda Wisnu Kencana, makan malam di restoran, dan check in hotel setelah selesai perjalanan.
Berikutnya hari kedua, Anda akan dijemput di hotel setelah sarapan, lalu memulai perjalanan menuju UC Silver Batubulan. Setelah itu, perjalanan berlanjut ke Batik Souvenir, Desa Panglipuran, Kitamani, dan Kebun Kopi Luwak. Destinasi terakhir, Anda akan mengunjungi Tirta Empul Tampak Siring, makan malam di restaurant, dan kembali ke hotel.
Pada hari terakhir wisata, seperti sebelumnya Anda akan dijemput di hotel kemudian melanjutkan perjalanan ke Tanjung Benoa. Setelah itu, Anda bisa menikmati makan siang dengan fasilitas yang disediakan, lalu menuju pusat oleh-oleh khas Bali untuk berbelanja. Usai berbelanja, Anda akan diantar kembali ke hotel untuk check out lalu menuju bandara untuk pulang.
Paket wisata ini dibanderol dengan kisaran harga 2 juta per orang untuk rombongan 2 hingga 3 orang, Rp1,7 juta per orang untuk rombongan 4 hingga 5 orang, dan Rp1,6 juta per orang untuk rombongan 6 hingga 7 orang. Jika Anda membawa rombongan lebih dari 8 orang, Anda bisa mendapatkan harga sekitar Rp1,5 juta untuk paket wisata ini.
Paket Wisata Bali Nusa Penida, Bedugul, Kintamani, Tanah Lot
©2014 Merdeka.com/shutterstock/agap
Rekomendasi paket wisata Bali terakhir yaitu dengan destinasi Nusa Penida, Bedugul, Kintamani, dan Tanah Lot. Dilansir dari balitripon.com, hari pertama Anda akan dijemput di Bandara Ngurah Rai, kemudian lanjut untuk mengunjungi Pantai Melasti atau Pantai Pandawa, dan Sea Side Jimbaran untuk makan malam.
Pada hari kedua, Anda diantar ke Nusa Penida dengan menggunakan fast boat, setelah itu Anda bisa mengunjungi Pantai Kelingking. Setelah jeda makan siang, perjalanan berlanjut ke Broken Beach, Angel Billabong, Pantai Crystal Bay, lalu kembali menuju Bali dengan menggunakan kapal cepat. Setelah itu, Anda diantar untuk kembali ke hotel beristirahat.
Hari ketiga, Anda bisa memilih salah satu dari dua rute destinasi yang ditawarkan. Pertama, Anda bisa mengunjungi Bedugul, Bloom Garden, dan Pantai La Brisa Canggu atau Pantai Kuta. Pilihan kedua, Anda bisa mengunjungi Desa Panglipuran, Kintamani, Tegalalang, Kebun Kopi, dan kembali ke hotel. Anda bisa memilih satu dari dua rute perjalanan tersebut sesuai keinginan.
Pada hari keempat, Anda akan mengunjungi tanah lot, kemudian menuju pusat oleh-oleh khas bali Krisna atau Joger untuk berbelanja. Terakhir, Anda akan diantar menuju Bandara Ngurah Rai untuk pulang kembali ke kota asal.
Paket wisata ini bisa didapatkan dengan kisaran harga Rp2,9 juta untuk 1 orang, Rp1,7 juta per orang untuk 2 hingga 3 orang, Rp1,4 juta per orang untuk 4 hingga 5 orang, dan Rp1 juta per orang untuk rombongan 6 orang.
(mdk/ayi)