Pernah Alami Pelecehan, Najwa Shihab Sampaikan Pesan Ini untuk Berani Menangkalnya
Baru-baru ini, Najwa Shihab menceritakan pengalaman yang tidak mengenakannya tersebut.
Isu pelecehan seksual sampai saat ini masih menjadi topik perbincangan yang hangat. Apa lagi banyak pihak yang menginginkan pemangku kebijakan memperhatikan isu ini.
Sudah banyak publik figur yang selalu mengampanyekan isu ini agar banyak orang bisa lebih waspada. Salah satu publik figur yang pernah menjadi korban pelecehan adalah Najwa Shihab.
-
Kenapa Najwa Shihab dikenal sebagai sosok yang tegas? Meskipun dikenal sebagai sosok tegas dan cerdas dalam wawancara politik dengan para pemimpin Indonesia, di luar panggung, kepribadian Najwa ternyata jauh lebih beragam.
-
Kapan Najwa Shihab mendapatkan gelar kehormatan? Gelar ini didapat Najwa pada acara ulang tahun naik tahta ke-4 Paku Buwono XIII Sinuhun Tedjowulan, Sabtu, 3 Juli 2010.
-
Siapa yang berfoto dengan Najwa Shihab? Berfoto Dengan Gadis Kecil Najwa ikutan share foto bareng cewek cilik yang nulis "Jangan Bom Anak-Anak" - serius banget nih! #StopBomAnakAnak
-
Apa pesan Najwa Shihab untuk para calon Paskibraka? Wanita yang pernah menjadi Paskibraka ini berpesan kepada para Capaska agar hati-hati dan bijak dalam memanfaatkan perkembangan teknologi. Tidak hanya itu, Najwa juga berpesan mengenai pentingnya literasi di tengah arus teknologi yang begitu cepat.
-
Di mana Najwa Shihab mengikuti aksi damai? Najwa Shihab tampang kece abis ikutan aksi demo damai di Monas, 5 November kemaren.
-
Bagaimana Najwa Shihab memperdalam pengetahuannya? Sebagai jurnalis dan presenter, Najwa tidak hanya mengandalkan berita terbaru, tetapi juga membaca banyak buku untuk memperdalam pengetahuannya.
Baru-baru ini, Najwa Shihab menceritakan pengalaman yang tidak mengenakannya tersebut. Ia juga membagikan pesan agar semua orang berani menangkal pelecehan.
Waktu SMA
Instagram - Najwa Shihab
Hal itu diungkapkan Najwa Shihab dalam unggahan di akun Instagram pribadinya pada Senin (31/5). Dalam unggahannya tersebut, Najwa Shihab berbagi kisahnya.
Saat Najwa Sihab masih duduk di bangku SMA, ia pernah menjadi korban pelecehan. Kejadian itu terjadi ketika ia menggunakan transportasi umum.
"Saya juga pernah mengalaminya. Waktu SMA, turun dari angkot, saya pernah dicolek kenek kurang ajar," tulis Najwa Shihab.
Belum Lama Ini
Tidak hanya itu saja, ternyata baru-baru ini Najwa Shihab juga hampir menjadi korban pelecehan lagi. Kejadian yang hampir menimpa dirinya itu terjadi ketika ia sedang olahraga pagi.
"Belum lama ini, waktu lari pagi di area terbuka, pengendara motor sempat berusaha menggapai, saya menghindar dan menepis tangannya," tambahnya.
Bernai Menangkal
Lebih lanjut, Najwa Shihab mengingatkan untuk semua orang agar berani menghadapi tindak kejahatan ini. Supaya tidak ada lagi korban yang mengalaminya.
"#CatatanNajwa pernah mengangkat isu ini, tentang pentingnya kita berani menangkal pelecehan seksual dan membantu jika melihat ada korban yang mengalaminya," kata Najwa Shihab.
Metode 5 D
Najwa Shihab pun memberikan informasi secara detail jika ada korban pelecehan. Metode itu dinamai dengan Metode 5D.
"Lewat metode 5 D. Ditegur, dialihkan, dilaporkan, ditenangkan, direkam," jelas Najwa Shihab.