Traktir Anak Driver Ojol yang Ikut Ambil Orderan saat Hujan, Pria ini Banjir Doa Baik
Sebuah akun Tik Tok @vernanpga membagikan momen manis seorang pria mentraktir roti anak-anak driver ojol.
Ada banyak cara untuk berbgai dengan sesama.
Traktir Anak Driver Ojol yang Ikut Ambil Orderan saat Hujan, Pria ini Banjir Doa Baik
Sebuah akun Tik Tok @vernanpga membagikan momen manis seorang pria mentraktir roti anak-anak driver ojol. Anak-anak ini ikut sang ayah menerjang hujan untuk mengambil orderan.
Pemandangan haru ini sontak jadi perhatian publik di dunia nyata maupun media sosial. Banyak orang merasa tersentuh dengan perlakuan baik pria ini. Selengkapnya simak kisahnya berikut ini.
- Sempat Panik hingga Menepi di Jalan, Kisah Driver Ojol Dapat Penumpang Melahirkan di Mobil Ini Curi Perhatian
- 8 Tahun di Perantauan, Momen Pria Beri Kejutan ke Ibunya Ini Bikin Haru
- Sang Istri Meninggal Dunia, Driver Ojol Ini Terpaksa Kerja Mengantar Makanan sambil Bawa Anak
- Driver Ojol ini Punya 32 Anak, Sosoknya Ternyata Manusia Berhati Mulia Luar Biasa
Di video berdurasi kurang lebih 1 menit, publik awalnya disuguhi pemandangan dua anak kecil berdiri di depan etalase toko roti sambil mengenakan jas hujan. Kedua anak kecil itu kemudian dihampiri seorang laki-laki berbaju kotak-kotak.
Tak hanya sekedar menghampiri, laki-laki tersebut berniat membelikan anak-anak itu roti yang dimau. Terungkap rupanya dua anak kecil tersebut adalah anak dari seorang driver ojol yang sedang mengambil orderan.
Selain membawa dua anaknya, driver ojol tersebut ternyata juga mengajak serta istrinya untuk bekerja. Laki-laki berbaju kotak-kotak tersebut secara sigap langsung mentraktir keluarga ojol secara cuma-cuma.
Pemandangan manis ini seketika viral. Laki-laki berbaju kotak-kotak mencuri perhatian di toko roti dan media sosial. Tampak wajah keluarga driver ojol begitu ceria sesaat setelah mendapatkan beberapa roti secara cuma-cuma.
Sejak pertama kali diunggah video milik @vernanpga sudah diputar lebih dari 300 ribu kali oleh pengguna Tik Tok. Banyak netizen menceritakan pengalaman serupa dan memberi doa baik untuk laki-laki tersebut.
"Sering bgt pesen gofood drivernya bawa anak, pas ditanya kty lbur sekolah pngen diajak jalan2, jd jln2nya ikut bapak aja," tulis netizen.
"terimakasih sudah memberi kebahagian, semoga yg memberi pun diberi kebahagian oleh tuhan," imbuh netizen lain.
Tiktok.com