Alshad Ahmad Ungkap Alasan Jatuh Cinta dengan Tiara Andiri, Penyayang Binatang
Terlihat sedikit tertutup dengan hubungan asmaranya, Alshad beberkan alasan jatuh hati dengan Tiara Andini.
Hubungan asmara pasangan muda, Tiara Andini dan Alshad Ahmad kerap dapat banyak sorotan. Sebagai pasangan artis, keduanya tak banyak pamer kemesraan di media sosial. Alshad justru terlihat sedikit tertutup dengan hubungan asmaranya.
Belum lama ini di kanal Youtube Denny Sumargo, Alshad mengungkap alasannya bisa jatuh hati dengan Tiara Andini. Ketika ditanya soal rencana segera menikah, saudara Raffi Ahmad ini hanya mengharap doa terbaik.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Apa yang dimaksud dengan pepatah Jawa "Mikul dhuwur mendhem jero"? "Mikul dhuwur mendhem jero" berarti seorang anak yang menjunjung tinggi derajat orang tua, atau anak yang selalu menghormati orang tua. Makna dari pepatah ini adalah bahwa seorang anak harus selalu menghargai jasa orang tua dan berusaha untuk selalu membanggakan mereka.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jalur Pantura Jawa Barat mulai ramai pemudik motor? Sudah Ada Beberapa yang Mudik Saat kreator tersebut melalui Jalur Pantura, beberapa pemudik mulai terlihat di satu pekan jelang lebaran. Mereka sudah mulai pulang ke kampung halaman denga menggunakan sepeda motor.
Menurutnya sejauh ini hatinya sudah merasa klop dengan Tiara. Namun Alshad enggan untuk sesumbar dengan langkah selanjutnya yang akan dianmbil. Selengkapnya simak penuturan Alshad Ahmad yang berhasil dirangkum oleh Merdeka berikut ini.
Berharap Doa Terbaik untuk Hubungannya
©2023 Merdeka.com
Ketika disentil soal rencana naik pelaminan, Alshad terlihat tak mau banyak bicara. Laki-laki yang punya kebun binatang mini di rumahnya ini hanya mengaminkan doa dan meminta doa terbaik untuk hubungannya dengan Tiara. Terlebih Alshad mengaku Tiara sangat masuk ke dalam tipe pasangan idamannya.
"Doain saja yang terbaik. Insya Allah doain saja. Amin. Gue merasa dia cantik banget buat gue. Tipe gue. Dari situ intinya awalnya," tuturnya.
Jatuh Hati Karena Pembawaan dan Kecintaan Tiara Terhadap Binatang
©2023 Merdeka.com
Secara detil Alshad membeberkan poin apa saja yang telah Tiara penuhi sebagai pasangan. Salah satu yang paling ditonjolkan oleh Alshad adalah sikap Tiara yang penyayang binatang. Selain cantik, pandai, dan berbakat, menurut Alshad pencinta binatang adalah nilai plus.
"Banyaklah, orang pasti lihat Tiara kan cantik, pinter, bisa nyanyi, terus dia kan juga suka banget sama binatang. Jadi wah klop nih," imbuhnya.