Siap Berlaga di Sudirman Cup, Ini 4 Momen Latihan Perdana Pebulu Tangkis Indonesia
Sudirman Cup 2021 yang digelar di Vantaa, Finlandia memang tinggal menghitung hari. Akan diadakan mulai 26 September mendatang, para pebulu tangkis Indonesia pun telah melakukan latihan perdana di stadion khusus latihan. Berikut momen latihan perdana pebulutangkis Indonesia yang akan berlaga di Sudirman Cup 2021.
Sudirman Cup 2021 yang digelar di Vantaa, Finlandia memang tinggal menghitung hari. Para pebulu tangkis Indonesia pun telah tiba dengan selamat di Finlandia beberapa hari lalu.
Akan diadakan mulai 26 September mendatang, para pebulu tangkis Indonesia pun telah melakukan latihan perdana di stadion khusus latihan. Mereka pun memulai dari pemanasan hingga berlatih tanding dengan temannya.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Mengapa Candi Jawi dibangun menghadap ke timur? Berbeda dari candi-candi lain di Jawa Timur yang dibangun menghadap ke barat, Candi Jawi dibangun menghadap ke timur, sedikit menyerong ke arah timur laut. Pintu masuk candi hanya satu, otomatis pintu dan tangga masuk terdapat di sisi timur.
-
Kenapa patung kepala Dewa Jagung diletakkan menghadap timur? Patung ini diletakkan ke arah timur-barat sehingga menghadap matahari saat matahari terbit, untuk menggambarkan peran matahari dalam pertumbuhan tanaman jagung.
Tak hanya pemain Indonesia, para pemain negara lain juga telah tiba di Finlandia. Mereka juga telah berlatih di tempat latihan sesuai jadwal yang telah ditentukan. Berikut momen latihan perdana pebulu tangkis Indonesia yang akan berlaga di Sudirman Cup 2021.
Gym
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Tak hanya latihan fisik, para pebulu tangkis juga melakukan latihan otot dengan melakukan olahraga di area gym yang telah disediakan. Seperti dalam potret ini, Ginting tampak sedang mengayuh sepeda statis. Latihan ini bertujuan untuk memulihkan kondisi mereka usai perjalanan panjang.
Berdoa
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Setelah diperkenankan memasuki tempat latihan, para atlet dan official memulai hari dengan berdoa. Meski mereka berbeda suku dan agama, mereka tetap bersatu dan berdoa sesuai keyakinannya masing-masing.
Lakukan Pemanasan
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Tak lama usai memasuki stadion tempat latihan, para pebulu tangkis Indonesia didampingi para pelatihnya pun melakukan pemanasan. Mereka pun berlari ke arah kanan dan kiri sesuai instruksi pelatih fisiknya.
Latihan Tanding
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Terpenting adalah latihan tanding. Dalam latihan tanding ini, para pelatih sengaja menukar-nukar pasangan dan menyatukan mereka. Pada sektor ganda putra misalnya, pelatih melakukan sesi latihan 3 lawan 3. Hendra, Marcus, dan Ryan tampak berada dalam satu tim melawan pasangan mereka sesungguhnya.