Hasil Final Basket Putri Olimpiade Tokyo 2020 : Tuan Rumah Jepang Takluk Ditangan Juara Bertahan AS
Hasil Final Basket Putri Olimpiade Tokyo 2020 : Tuan Rumah Jepang Takluk Ditangan Juara Bertahan AS
Bola.com, Jakarta - Setelah perjalanan panjang di Olimpiade Tokyo 2020, cabang olahraga basket lewat nomor putri akhirnya berakhir di hari Minggu (08/08/2021).
Pertandingan tersebut ditutup dengan kemenangan telak Amerika Serikat atas tuan rumah Jepang 90-75 pada pertandingan final yang diselenggarakan di Saitama Super Arena.
-
Apa inti kegiatan yang dilakukan di Hari Olimpiade Sedunia? Fakta menarik pertama, yaitu lari menjadi kegiatan inti dari Hari Olimpiade Sedunia.
-
Siapa yang mencetuskan ide Hari Olimpiade Sedunia? Awalnya tahun 1947 pada Sidang Komite Olimpiade Internasional ke-41 di Stockholm, Dokter Gruss, anggota International Olympic Committee (IOC) di Cekoslowakia, mengusulkan gagasan perayaan Hari Olimpiade Sedunia sebagai upaya untuk mempromosikan gagasan Olimpiade.
-
Di mana pesta olahraga Olimpiade diselenggarakan? Sejak dibuka pada 26 Juli 2024 di Paris, pesta olahraga terbesar di dunia, Olimpiade membangkitkan rasa kompetitif yang tinggi.
-
Bagaimana atlet Olimpiade mendapatkan penghasilan selain dari medali? Melansir Observer, sebagian besar pendapatan atlet yang bermain di Olimpiade 2024 berasal dari liga olahraga dan sponsorship brand dengan pembayaran yang sangat bervariasi menurut cabang olahraga.
-
Siapa saja atlet yang mendapatkan penghargaan dari negara mereka di Olimpiade? Para atlet dari 206 negara yang menjadi peserta olimpiade, secara totalitas menunjukkan penampilan terbaiknya di berbagai cabang olahraga.
-
Bagaimana cara negara-negara memberi penghargaan kepada atlet Olimpiade? Berbagai negara memberikan hadiah berupa uang kepada atlet Olimpiade mereka.
Di kuarter pertama, Amerika Serikat memulai pertandingan dengan dua poin yang berhasil dicetak oleh Sue Bird. Jepang pun kewalahan dengan serangan demi serangan yang dilancarkan oleh tim asuhan Dawn Staley. Di kuarter pertama ini, Amerika Serikat unggul 23-14.
Di kuarter kedua, Nanako Todo berhasil memulai pertandingannya dengan mencetak dua poin, namun Breanna Stewart langsung menyusul raihan tersebut melalui tiga poinnya. Meskipun Jepang di kuarter kedua ini tampil lebih impresif, tetap saja Sue Bird dkk unggul 27-25.
Memasuki kuarter ketiga, Rui Machida membuat perolehan skornya mendekati AS dengan raihan 43-56 lewat dua poin yang dicetaknya. Namun lagi-lagi AS juga menaikkan level permainannya sehingga berhasil mengakhiri kuarter ketiga 25-17.
Di kuarter terakhir, Amerika Serikat terus mencoba memperjauh selisih poin yang diraih Jepang. Permainan solid dari mereka berhasil membuat para pemain Jepang kewalahan. Meskipun begitu, Jepang unggul di kuarter keempat ini dengan unggul 4 poin di atas Amerika Serikat.
Meskipun Jepang berhasil meraih kemenangan di kuarter keempat, mereka gagal memenangkan pertandingan. Pasalnya, perolehan keseluruhan poin yang diraih AS jauh lebih besar, dimana Amerika Serikat unggul jauh 90-75 di pertandingan final ini.
Dengan begitu, Amerika Serikat berhasil mempertinggi jumlah rekornya di ajang Olimpiade dengan raihan tujuh medali emas secara berturut-turut.
Unggul Jauh Dalam Hal Perolehan Medali
Dengan kemenangan ini, maka AS menjadi penguasa puncak klasemen dalam hal jumlah medali cabor bola basket ajang Olimpiade Tokyo 2020 dengan perolehan 11 medali. Adapun jumlah medali tersebut terdiri dari 9 medali emas, 1 medali perak, dan 1 medali perunggu.
Sedangkan apabila digabungkan dengan timnas basket putranya, maka timnas basket AS sudah berhasil mengoleksi 30 medali, yakni sejumlah 25 medali emas, 2 medali perak, 3 medali perunggu.
Adapun timnas basket putra AS juga berhasil meraih medali emasnya pada ajang final Olimpiade Tokyo 2020 yang diselenggarakan Sabtu (07/08/2021) silam.