Adira rangkul dan \'sharing\' dengan pedagang motor bermodal kecil
Adira mengadakan pendekatan dengan pengusaha bermodal kecil sebagai langkah nyata mereka dalam meningkatkan penjualan sepeda motor bekas.
-
Kapan lelang motor Omesh berakhir? Setelah nungguin sekitar 4 hari, akhirnya ada yang menang lelang dengan harga Rp 300 juta.
-
Siapa yang berboncengan motor dengan Ria Ricis? Video viral menunjukkan Ricis dan Prio berboncengan motor di Kota Bandung, Jawa Barat. Dalam suasana yang ceria, keduanya tampil serasi dengan pakaian merah muda, sambil Ricis merayakan momen itu dengan senyuman ceria.
-
Bagaimana awal PT Garuda Mataram Motor bisa dikendalikan oleh Indomobil Group? Dalam perkembangannya, PT Garuda Mataram Motor bermitra dengan pengusaha Sofyan Wanandi (CSIS). Tak lama kemudian Sofyan pun memimpin Garuda Mataram Motor. Pada 1987, Soebronto Laras menggantikan Sofyan sebagai Direktur Utama Garuda Mataram. Sementara komisaris utamanya: Panglima Kostrad Mayjend Wismo Arismunandar (1990-1992). Kini Garuda Mataram Motor dikendalikan Indomobil group, yang dimiliki keluarga Sudono Salim.
-
Kapan Pegi Setiawan menerima hadiah sepeda motor? Pegi menerima langsung sepeda motor yang diberikan pada Minggu (14/7).
-
Kapan PT Garuda Mataram Motor didirikan? Namanya, PT Garuda Mataram Motor, didirikan pada 1971.
-
Kenapa PT Garuda Mataram Motor didirikan? Akibat PT Piola bangkrut, pemerintah Presiden Soeharto memutuskan kebijakan penyelamatan dan membentuk perusahaan baru untuk mengelola VW di Indonesia.
Adira mengadakan pendekatan dengan pengusaha bermodal kecil sebagai langkah nyata mereka dalam meningkatkan penjualan sepeda motor bekas. Hal ini mengingat jumlah para pengusaha tersebut tidak sedikit, dan kebanyakan memulainya dari nol.
Pendekatan ini pun terajut dalam bentuk komunitas. Dengannya, Adira membuka ruang berbagi atau 'sharing' ilmu.
"Kami mengadakan pendekatan kepada pengusaha dan masyarakat di sekitarnya. Kami bekerja sama dengan membangun komunitas Adira Motor Bekas Comunity. Ini kita lakukan karena kebanyakan pengusahanya dari nol, dari orang-orang kaki lima, pedagang rumahan, jarang yang bermodal besar. Dari sisi pendirdikan, ada yang sekolah, ada yang tidak sekolah," urai Sugianto, Head of National Used Motorcycles Mkt-1 PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk.
Komunitas ini sendiri akan bertemu secara rutin. Mereka akan mengundang dealer untuk berbagi dengan para pengusaha kecil tersebut. Pertemuan yang membahas pasar motor bekas dan menjalankan bisnisnya dengan baik tersebut menurutnya bisa dilakukan 2-3 kali dalam setahun.
"Kami ajar dealer agar usaha mereka bisa ditularkan kepada pengusaha yang lain. Saling tukar pikiran, sharing, membicarakan pasar motor bekas. Di setiap daerah, kami ada komunitas yang sama, dan diadakan 2-3 bulanan," ujarnya.
Used Motorcycle Adira Finance meyakini pasar motor bekas Adira tahun 2015 akan tumbuh 20 persen dibandingkan tahun lalu. Optimisme Adira Finance berangkat dari situasi pasar motor bekas pada tahun lalu.
Salah satu strategi untuk mencapai peningkatan penjualan Adira motor bekas (Mokas) adalah dengan melakukan kegiatan yang melibatkan mitra bisnis yakni para dealer motor bekas. Kegiatan rutin ini juga mencakup malam apresiasi Mokas Priority, berupa penghargaan kepada dealer-dealer mitra Adira yang berprestasi.
(kpl/nzr/sno)(mdk/otosia)