Luncurkan 5 Model Baru, Mazda CX-3 diprediksi terlaris di Indonesia
Luncurkan 5 Model Baru, Mazda CX-3 diprediksi terlaris di Indonesia. Merdeka.com memprediksi model yang paling laku di Indonesia adalah Mazda CX-3. Alasannya, penjualannya secara global cukup besar di tahun lalu, yakni 18.517 unit, naik 190 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
PT Eurokars Motor Indonesia, sole distributor mobil Mazda di Indonesia, pasca-stop operasi PT Mazda Motor Indonesia pada tahun lalu, memperkenalkan lima model sekaligus di pasar otomotif Indonesia, hari ini (14/3).
Kelima model anyar Mazda itu adalah Mazda 6 Estate, Mazda 3, Mazda 5, Mazda CX-3, dan Mazda MX-5, roadster soft top. Kelimanya melengkapi jajaran Mazda yang sudah dipasarkan, seperti Mazda 2, Mazda 6 Sedan, Mazda CX-5, dan Mazda Biante.
Karena baru perkenalan, harga jual kelima model anyar Mazda di Indonesia tersebut belum ditentukan. Tapi waktu peluncurannya ditentukan, yakni saat pameran Indonesia International Motor Show (IIMS), April 2017.
Dari kelima model anyar itu, model mana yang akan populer di Indonesia?
Ricky Tio, Direktur Marketing, Sales, dan Public Relation Eurokars Motor Indonesia, menjelaskan dengan lima model baru, pihaknya menargetkan penjualan tahun ini mencapai 6.000 – 7.000 unit. Volume ini lebih tinggi dari penjualan tahun lalu yang mencapai 5.107 unit. Di tahun lalu itu, model Mazda 2 berkontribusi terbesar; 2.662 unit, disusul CX-5 sebanyak 1.391. Sementara Biante dan Mazda 6 masing-masing mencatat penjualan 754 unit dan 135.
-
Apa yang menjadi ciri khas mesin Mazda? Mazda dikenal mesin rotary. Keberhasilan Mazda dalam mengembangkan teknologi mesin rotary membantu mereka memperluas kehadiran global mereka.
-
Kapan Mazda mulai memproduksi kendaraan roda tiga? Pada tahun 1931, Toyo Cork Kogyo meluncurkan kendaraan roda tiga pertamanya, Mazda Go.
-
Siapa pendiri perusahaan yang kemudian menjadi cikal bakal Mazda? Pada tanggal 30 Januari 1920, Jujiro Matsuda mendirikan Toyo Cork Kogyo Co., Ltd., yang kemudian menjadi cikal bakal Mazda.
-
Bagaimana Mazda mengatasi tantangan di era 1990-an? Walaupun Mazda telah berhasil dengan mesin rotary, perusahaan menghadapi sejumlah tantangan pada tahun 1990-an. Krisis ekonomi di Jepang dan persaingan yang ketat mendorong Mazda untuk berinovasi. Mazda kemudian memperkenalkan teknologi baru seperti Skyactiv untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar dan kinerja kendaraan.
-
Apa makna dari kata "mobil" ? Kata "mobil" memiliki dua arti, yakni kendaraan dan kemampuan untuk bergerak dengan mudah.
Mazda CX-3 ©2017 Merdeka.com
"Dari target tersebut, CX-3 akan berkontribusi sekitar 15 persen," ujar Ricky Tio, di sela acara peluncuran distribusi mobil Mazda di bawah PT Eurokars Motor Indonesia di Jakarta, Selasa (14/3).
Berdasarkan penjualan global tahun lalu, Mazda mencatat volume 297.773 unit. Secara global, tiga model yang paling laku adalah CX-5, Mazda 3, dan Mazda 6. Masing-masing dengan volume penjualan 112.235 unit, 95.567, dan 45.520.
Dengan positioning CX-3 di bawah CX-5, Merdeka.com memprediksi model yang paling laku di Indonesia adalah Mazda CX-3. Alasannya, penjualannya secara global cukup besar di tahun lalu, yakni 18.517 unit, naik 190 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Kedua, segmen sport utility vehicle (SUV) sedang naik daun di Indonesia, sehingga tren penjualannya selalu meningkat dalam dua tahun terakhir.